Dirilis

02 Pebruari 2023

Penulis

Annisa Hanan

Walau kini dunia semakin terbuka terhadap gender, nyatanya, masih ada sebagian orang yang membedakan hak antara pria dan wanita. Termasuk dalam dunia kerja.

Baca Juga: Agar Anda Disayang Karyawan di Kantor

Ya, memang secara biologis ada perbedaan antara pria dan wanita. Baik itu perbedaan di tampilan luar ataupun di dalam tubuh. Perbedaan tersebut juga memengaruhi bagaimana masing-masing gender harus berperilaku. Tapi kesetaraan hak di tempat kerja, seharusnya berlaku untuk pria dan wanita. Wanita dan pria memiliki kesempatan yang sama dalam membangun karier. 

Norma dan budaya yang berlaku pada sebagian masyarakat Indonesia merupakan salah satu faktor yang menyebabkan masih adanya kesenjangan hak antara pria dan wanita. Tak jarang wanita menghadapi tantangan yang jarang dihadapi pria, dan begitu juga sebaliknya.

Namun, terlepas dari siapa Anda, baik pria maupun wanita, setiap orang berhak untuk bekerja dengan nyaman dan memiliki kesempatan yang sama untuk berkembang.

Itulah mengapa penting bagi Anda untuk memperjuangkan kesetaraan gender dalam kehidupan kerja. Kesetaraan ini berarti bahwa seluruh karyawan harus diperlakukan secara adil tanpa diskriminasi berdasarkan identitas gender. 

Lalu, bagaimana cara menghadapinya, jika ada tantangan diskriminasi di tempat kerja? 

 

Hak Kesetaraan Gender

Jika Anda ingin menghadapi tantangam diskriminasi gender di dunia kerja, ada baiknya Anda memahami 3 hak kesetaraan gender ini sehingga ke depannya Anda dapat menciptakan tempat kerja yang nyaman untuk semua orang.

 

1.    Kesenjangan upah antara wanita dan pria 

Sampai saat ini masih terdapat kesenjangan gaji antara karyawan pria dan wanita meskipun mereka memiliki keahlian yang sama dan posisi yang sama di perusahaan.

Menurut data, penghasilan pekerja perempuan saat ini 23% lebih rendah daripada pria. Padahal gaji yang diterima karyawan harus didasarkan pada keterampilan, pengalaman, dan potensinya.

 

2.    Kesempatan yang sama untuk berkembang

Dalam kehidupan profesional, setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk berkembang. Dimulai dengan rekrutmen yang objektif, melalui pelatihan berbasis kinerja, kebebasan berpendapat hingga kesempatan untuk maju secara profesional dan memimpin sebuah tim atau area. Sayangnya, banyak perusahaan ragu menjadikan wanita sebagai kandidat untuk mengisi posisi manajemen. Menurut Badan Pusat Statistik (BPS), proporsi wanita dalam posisi manajemen hanya 33,08%.

 

3.    Bekerja dengan aman dan nyaman 

Lingkungan kerja yang aman dan nyaman adalah hak setiap karyawan. Selain menghadapi diskriminasi, pelecehan seksual masih mengancam kenyamanan dan keselamatan karyawan. Menurut survei Never Okay Project, 94% dari 1.204 responden wanita pernah mengalami pelecehan di tempat kerjanya. 62,39% pelaku merupakan senior atau atasan mereka. Namun karena merasa khawatir akan respon yang diterima, 94% korban tidak melaporkannya ke HRD. Hal ini juga berlaku pada pria, dimana pelecehan seksual pada seorang karyawan pria pernah terjadi di Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) 2021 silam. Oleh karena itu, pria dan wanita memiliki hak yang sama untuk berkerja dengan nyaman dan aman.

Baca Juga: 3 Kiat Kelola Pegawai


Itulah 3 hak kesetaraan gender dalam dunia kerja yang perlu Anda ketahui. Kita dapat menciptakan lingkungan kerja yang positif dengan memulai dari diri kita sendiri. Menghargai pendapat orang lain, bersikap objektif dan adil dalam berbagai hal. 

Tapi, mengutip website Indonesia Business Coalition for Women Empowerment (IBCWE), sebelum Anda menuntut hak Anda sebagai pekerja, Anda perlu memenuhi kewajiban terlebih dahulu, sesuai yang diatur pada KUHPerdata, yaitu:

  • Wajib melakukan pekerjaan sesuai dengan Perjanjian Kerja.
  • Wajib melakukan sendiri pekerjaannya, kecuali sudah mendapatkan izin untuk meminta orang lain menggantikannya.
  • Wajib menaati tata tertib perusahaan, perundangan-undangan, perjanjian kerja.


Selamat memperjuangkan hak kesetaraan gender dimanapun Anda bekerja.

Apabila Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai topik ini, segera log in ke daya.id dan manfaatkan fitur Tanya Ahli untuk mendapat jawaban langsung dari ahlinya. Pastikan Anda sudah mendaftar di daya.id untuk mendapatkan informasi dan tips bermanfaat lainnya secara gratis.

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

4.9

8 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Qodri Perdana

03 Pebruari 2023

hmmmm

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Muthmainah Mufidah, M.Psi

Psikolog Klinis Dewasa

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS