Dirilis

20 November 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Salah satu buah yang namanya mungkin seringkali kita dengar adalah kesemek. Dibalik rasanya yang manis, manfaat buah kesemek ternyata sangat baik untuk kesehatan. Apalagi, tidak sulit untuk mencari buah ini disekitar kita. Kesemek pertama kali ditemukan di daerah Tiongkok dan terkenal di negara tersebut. Lalu, apa saja manfaat dari buah kesemek itu?


Kandungan Nutrisi dan Manfaat Buah Kesemek


Manfaat yang bisa Anda dapatkan dari kesemek tidak bisa dilepaskan dari berbagai nutrisi yang ada di dalamnya. Buah dengan nama latin Diospyros kaki ini memiliki banyak vitamin dan zat yang baik untuk tubuh. Berbagai kandungan nutrisi tersebut diantaranya adalah karbohidrat, vitamin A, C, B6, asam folat, mangan, antioksidan seperti flavonoid, serat, zeaxanthin, thiamin, riboflavin, fosfor, dan fisetin. 

Karena kandungan nutrisi yang beragam itulah buah kesemek memiliki segudang manfaat. Dilansir dari laman kesehatan Healthline, inilah berbagai manfaat dari buah kesemek:


1. Menjaga Kesehatan Jantung



Manfaat pertama dari buah kesemek adalah untuk  menjaga kesehatan jantung. Ini disebabkan kandungan senyawa antioksidan dalam kesemek. Kandungan antioksidan berupa flavonoid dan tanin cukup tinggi yang ada pada buah kesemek, mampu bantu menurunkan kadar kolesterol, tekanan darah, dan peradangan sehingga kesehatan jantung bisa tetap terjaga.


2. Mengurangi Risiko Penyakit Kanker


Selain dapat mengurangi peradangan, antioksidan juga dapat menghindarkan diri kita dari paparan radikal bebas yang dapat menyebabkan kerusakan, hingga bahkan menyebabkan kanker. Maka, dengan konsumsi buah yang satu ini, risiko kanker dapat diminimalisir.


3. Menjaga Kesehatan Otak



Manfaat buah kesemek lainnya yaitu dapat menjaga kesehatan otak kita karena adanya kandungan senyawa alami yang disebut fisetin, berupa antioksidan yang dapat meningkatkan memori jangka panjang, mencegah kerusakan saraf, mencegah penurunan kognitif terkait usia, juga mencegah adanya kerusakan pada otak. 


4. Mencegah Depresi


Tidak hanya untuk kesehatan fisik, konsumsi kesemek ternyata juga baik untuk kesehatan mental. Selain mencegah kerusakan otak akibat stroke, kandungan senyawa fisetin yang ada pada buah kesemek itu juga dikenal mampu meningkatkan hormon serotonin dalam tubuh sehingga dapat mengurangi gejala depresi.


5. Menjaga Kesehatan Mata


Ternyata, dalam 1 buah kesemek terkandung lebih dari setengah kebutuhan vitamin A harian Anda. Seperti yang kita tahu, buah satu ini juga kaya akan antioksidan lutein dan zeaxanthin, dimana kandungan tersebut dapat berperan penting dalam menjaga kesehatan mata, menajamkan penglihatan, serta mencegah berbagai jenis penyakit mata, seperti halnya degenerasi makula.

Selain beragam manfaat buah kesemek yang sudah disebutkan, kesemek juga baik untuk pencernaan, bisa mendorong pembuangan racun dari tubuh, hingga bisa mengurangi resiko terkena diabetes. Tidak hanya itu, banyak orang juga mengkonsumsi kesemek untuk mendukung program diet yang dijalani karena serat yang ada dalam buah ini tergolong tinggi. 

Anda dapat menikmati kesemek dengan cara dimakan langsung ataupun diolah menjadi berbagai macam hidangan menarik. Contohnya jus, selai, puding, atau sebagai campuran salad buah.  Namun, perlu diketahui dan diingat bahwa orang dengan rhinitis alergi bisa dapat mengalami reaksi alergi pada mulut dan tenggorokannya saat konsumsi buah ini, walaupun memang jarang terjadi. 

Jika mengalami reaksi gatal-gatal dan bengkak pada bibir, mulut, lidah, ataupun tenggorokan dan kesulitan napas, segera hubungi dokter. Selain itu, untuk Anda dengan kondisi medis tertentu dan kemudian ragu untuk konsumsi rutin buah kesemek, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk mendapatkan saran yang tepat untuk takaran dan keamanannya. Dengan begitu, konsumsi kesemek bisa tetap aman untuk kesehatan. 

Informasi lain terkait pola hidup sehat dan kesehatan lainnya, bisa Anda peroleh dengan mudah di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi kesehatan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, kunjungi dan daftarkan diri Anda di Daya.id sekarang juga!

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

5.0

1 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Alvin Hartanto

Ahli Gizi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS