Dirilis

15 April 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Pernahkah Anda mengonsumsi atau mungkin sekedar mendengar teh jati cina? Manfaat teh jati cina yang paling terkenal adalah untuk membantu menurunkan berat badan. Di dalamnya terkandung serat yang sehingga bisa juga digunakan untuk mengatasi sembelit. Teh yang satu ini tersedia dalam jenis teh seduh yang dapat dikonsumsi berbagai kalangan. Lalu, apa saja manfaat teh jati cina lainnya? 

Sederet Manfaat Teh Jati Cina untuk Kesehatan

Dikutip dari website kesehatan Alodokter, berikut berbagai manfaat teh jati cina yang bisa Anda rasakan: 

1. Mengatasi Konstipasi

manfaat teh jati cina

Manfaat teh jati cina yang pertama adalah mampu atasi sembelit atau konstipasi. Hal ini dikarenakan dalam tanaman herbal yang satu ini terkandung obat pencahar bernama glikosida antrakinon. Dan dengan kandungan tersebut, usus akan berkontraksi dan kotoran di dalamnya dapat terbuang lebih cepat tanpa adanya rasa sakit.

2. Mengatasi Wasir

Selain dikenal ampuh untuk melancarkan pencernaan, teh jati cina juga dipercaya mampu mengobati penyakit wasir. Kandungan yang ada di dalamnya, mampu melembutkan feses, sehingga hal tersebut tidak akan menambah dan memperparah luka pada anus. Serta, buang air besar akan menjadi lebih lancar dan tak terganggu.

3. Membersihkan Usus

Manfaat teh jati cina berikutnya masih berkaitan dengan organ pencernaan kita, yaitu dapat membersihkan usus. Meski pencernaan lancar dan tak ada masalah, kotoran masih bisa memungkinkan untuk menempel di usus dan jika dibiarkan bisa menyebabkan infeksi juga radang. Oleh karena itulah, teh jati cina banyak dikonsumsi karena dipercaya mampu membersihkan saluran cerna tersebut, bahkan pada pasien yang mengalami peradangan.

4. Mengatasi Perut Kembung

manfaat teh jati cina untuk perut kembung

Masih berkaitan dengan urusan perut, manfaat teh jati cina lainnya adalah mampu mengatasi perut yang kembung juga kram. Karena minuman herbal yang satu ini dapat membantu usus lebih tenang juga mendorong gas tertimbun atau menumpuk untuk keluar.
5. Membunuh Bakteri Jahat dan Melancarkan Pernapasan
Selain berbagai poin di atas, teh jati cina juga dikenal mampu membunuh bakteri jahat. Minuman teh ini mampu mengatasi hal tersebut karena terdapat bakteriostatik yang bersifat anti-bakteri. Kandungannya tersebut diyakini mampu memperlambat juga menghentikan perkembangan bakteri di dalam tubuh secara langsung, sehingga jika bakteri jahat sudah mati, sistem kekebalan tubuh bisa kembali meningkat.
Minum teh herbal yang satu ini cukup direkomendasikan bagi penderita asma maupun gangguan pernapasan lain, karena daun jati cina dapat bantu membatasi dan membunuh virus jahat yang bersarang di paru-paru. Lendir yang ada alveolus yang terbentuk karena virus tersebut akan hilang secara perlahan dan rasa sesak pun akan berkurang.

6. Membunuh Bakteri Bau Mulut dan Meningkatkan Imun Tubuh

Selain dapat membunuh bakteri jahat, manfaat teh jati cina juga dikenal mampu membunuh bakteri bau mulut, karena Sfifat anti-bakterinya mampu membunuh bakteri yang bersarang di dalam gigi, gusi, juga lidah. Caranya, sisakanlah sedikit teh jati cina ketika meminumnya, lalu berkumur sekitar 10 detik dan ulangi sekitar 3 hingga 5 kali dan pastikan teh jati cina diseduh dengan air hangat.

Selain itu, kandungan yang ada dalam teh jati cina dikenal mampu menstimulasi sel darah putih yang dapat memerangi virus serta bakteri jahat dalam tubuh kita. Dengan begitu, teh jati cina juga memiliki khasiat untuk membantu meningkatkan imunitas atau daya tahan tubuh. 
Itulah berbagai manfaat teh jati cina untuk kesehatan. Dalam beberapa kasus muncul reaksi efek samping setelah mengkonsumsi teh ini. Seperti mual, sakit perut, bahkan diare. Untuk itu, sebelum mengkonsumsi teh jati cina, akan sangat dianjurkan untuk berkonsultasi ke dokter Daya.id terlebih dahulu. Dengan begitu, Anda bisa mengkonsumsi teh ini dengan lebih aman tanpa efek samping.

Informasi lain terkait pola hidup sehat dan kesehatan lainnya, bisa Anda peroleh dengan mudah di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi kesehatan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, kunjungi dan daftarkan diri Anda di Daya.id sekarang juga!             
 

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

0.0

0 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Alvin Hartanto

Ahli Gizi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS