05 Maret 2018
Dirilis
Penulis
Tim Penulis Daya Tumbuh Usaha
Setelah Anda mengambil langkah untuk memulai suatu usaha, hal selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah membuat usaha tersebut tetap bertahan sehingga tidak gulung tikar. Untuk itu dibutuhkan strategi pemasaran yang tepat. Biasanya orang akan menggunakan iklan di flyer atau memasang banner. Tapi untuk membuat usaha berkembang dan tetap bertahan, Anda tidak bisa hanya mengandalkan iklan. Berikut beberapa kiat yang Anda butuhkan agar usaha yang baru Anda mulai senantiasa dapat berkembang dan bertahan:
1. Bagikan contoh produk gratis
Siapa diantara Anda yang tidak menyukai kata gratis. Jika diberi barang secara gratis, kemungkinan Anda akan merasa senang. Hal ini dapat dijadikan cara bagi Anda yang baru memulai usaha. Jika barang Anda berupa produk, Anda dapat memberikan contoh produk atau sampel secara gratis kepada calon konsumen. Memang hal ini membutuhkan lebih banyak modal. Namun dengan memberikan sampel secara gratis, hal tersebut akan membuat calon pembeli menanamkan produk Anda di dalam pikiran mereka. Hal tersebut juga menjadi awal pengenalan usaha Anda kepada masyarakat luas.
2. Komentar dan saran
Usai memberikan contoh produk, jangan lupa untuk meminta komentar dan saran kepada orang yang Anda berikan contoh produk. Tanyai mereka apa kelebihan serta kekurangan dari produk Anda. Anda juga dapat meminta saran dari orang di sekitar. Sehingga Anda dapat menjadikan hal ini sebagai bentuk evaluasi demi pengembangan produk, agar dapat menjadi produk yang lebih baik.
3. Citra merek di media sosial
Sebuah usaha biasanya memiliki website khusus yang menampilkan barang dagangan mereka. Daripada harus bersusah payah membuat suatu website dan mengeluarkan dana yang tidak sedikit, lebih baik Anda mengelola akun di media sosial. Buatlah akun Facebook, Instagram, serta akun media sosial lainnya. Kelola dengan baik, unggah foto produk dengan kualitas yang bagus dan juga caption yang menarik, agar calon pembeli tertarik dengan produk yang Anda jual. Anda juga dapat membuat video seputar usaha Anda agar calon pembeli dapat lebih mengenal tentang produk Anda. Membayar artis untuk mempromosikan usaha di media sosial juga menjadi pilihan yang tepat, agar usaha Anda makin dikenal dan diminati banyak orang.
4. Ikuti kelas dan pelatihan usaha
Dalam memulai dan menjalankan suatu usaha, hal terpenting adalah selalu berani mencoba. Meskipun sudah melakukan segalanya dengan baik, Anda tetap harus memikirkan bagaimana ke depannya. Dampak buruk apa yang dapat terjadi pada usaha Anda di masa depan. Oleh sebab itu, Anda disarankan untuk rutin mengikuti kelas pelatihan usaha. Hal ini agar Anda selalu mendapatkan inspirasi dan pengetahuan baru tentang usaha, dan agar mencegah Anda salah mengambil langkah dalam menjalankan usaha Anda.
Semangat, dan jangan lupa tanamkan empat kiat di atas dalam perjalanan usaha Anda. Semoga sukses.
1. Bagikan contoh produk gratis
Siapa diantara Anda yang tidak menyukai kata gratis. Jika diberi barang secara gratis, kemungkinan Anda akan merasa senang. Hal ini dapat dijadikan cara bagi Anda yang baru memulai usaha. Jika barang Anda berupa produk, Anda dapat memberikan contoh produk atau sampel secara gratis kepada calon konsumen. Memang hal ini membutuhkan lebih banyak modal. Namun dengan memberikan sampel secara gratis, hal tersebut akan membuat calon pembeli menanamkan produk Anda di dalam pikiran mereka. Hal tersebut juga menjadi awal pengenalan usaha Anda kepada masyarakat luas.
2. Komentar dan saran
Usai memberikan contoh produk, jangan lupa untuk meminta komentar dan saran kepada orang yang Anda berikan contoh produk. Tanyai mereka apa kelebihan serta kekurangan dari produk Anda. Anda juga dapat meminta saran dari orang di sekitar. Sehingga Anda dapat menjadikan hal ini sebagai bentuk evaluasi demi pengembangan produk, agar dapat menjadi produk yang lebih baik.
3. Citra merek di media sosial
Sebuah usaha biasanya memiliki website khusus yang menampilkan barang dagangan mereka. Daripada harus bersusah payah membuat suatu website dan mengeluarkan dana yang tidak sedikit, lebih baik Anda mengelola akun di media sosial. Buatlah akun Facebook, Instagram, serta akun media sosial lainnya. Kelola dengan baik, unggah foto produk dengan kualitas yang bagus dan juga caption yang menarik, agar calon pembeli tertarik dengan produk yang Anda jual. Anda juga dapat membuat video seputar usaha Anda agar calon pembeli dapat lebih mengenal tentang produk Anda. Membayar artis untuk mempromosikan usaha di media sosial juga menjadi pilihan yang tepat, agar usaha Anda makin dikenal dan diminati banyak orang.
4. Ikuti kelas dan pelatihan usaha
Dalam memulai dan menjalankan suatu usaha, hal terpenting adalah selalu berani mencoba. Meskipun sudah melakukan segalanya dengan baik, Anda tetap harus memikirkan bagaimana ke depannya. Dampak buruk apa yang dapat terjadi pada usaha Anda di masa depan. Oleh sebab itu, Anda disarankan untuk rutin mengikuti kelas pelatihan usaha. Hal ini agar Anda selalu mendapatkan inspirasi dan pengetahuan baru tentang usaha, dan agar mencegah Anda salah mengambil langkah dalam menjalankan usaha Anda.
Semangat, dan jangan lupa tanamkan empat kiat di atas dalam perjalanan usaha Anda. Semoga sukses.
Sumber:
Modul Bank SMBCI Pemasaran - Meningkatkan Usaha
Berikan Komentar
Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Cici Paramida s
22 October 2024
teruslah mencerdaskan kehidupan dan kebaikan untuk semua
Balas
.0
Gibran duny
22 October 2024
terbaru dan sangat penting mudah dipahami menambah pengetahuan
Balas
.0
Fuad Rahmany
22 October 2024
dengan membaca artikel ini saya jadi lebih optimis di dalam kehidupan yang semakin baik
Balas
.0
dini saida
22 October 2024
daya.id Indonesia ini sudah ada cukup lama lebih lama dalam membuat keputusan
Balas
.0
Sudirman
22 October 2024
keren banget ini artikelnya bagus terima kasih untuk para ahli nya
Balas
.0