Dirilis

05 Maret 2024

Penulis

Ariematea Kristiawan

Pinjaman online memiliki ketentuan yang berbeda-beda sehingga proses pelunasan yang terlambat bisa berakibat fatal. Terlebih jika sudah melewati jatuh tempo. Teror bahkan ancaman dari debt collector akan menghantui Anda. 

Belum lagi ada pinjaman online yang ilegal yang justru punya banyak risiko masalah. Jika tetap ingin melakukan pinjaman sebaiknya Anda wajib melakukan pengecekkan legalitas, entitas pinjaman ilegal pada data OJK. Jika sudah terlanjur utang pinjol, apa yang bisa Anda lakukan?

 

Tips Melunasi Utang Pinjol

Jika sudah terlanjur utang pinjol, begini tips untuk melunasi hutang pinjol Anda.

 

1.    Lakukan Pencatatan Utang Agar Tidak Bermasalah

Tips melunasi pinjaman online yang pertama adalah pastikan mencatat utang, berapa saja dan pada pihak siapa saja agar Anda tidak lupa. Selain itu, sebagai bukti Anda telah berhutang maupun membayar hutang. 

Mencatat hutang penting agar Anda sendiri bisa waspada dan berhati-hati bagaimana memanajemen waktu dan uang sehingga utang bisa segera Anda bayar. Tak jarang, orang melupakan hutang kemudian bingung mengumpulkan uang ketika jatuh tempo sudah dekat. 

 

2.    Tips Melunasi Utang Pinjol Sesuai Prioritas Hutang

Seberapa penting memprioritaskan hutang? Sangat penting, hal ini demi kebaikan Anda. Layaknya pemenuhan kebutuhan sehari-hari yang butuh prioritas, melunasi hutang pinjol juga butuh prioritaskan untuk meminimalkan risiko buruk. 

Bagaimana cara memprioritaskannya? Ketahui prinsip prioritas berikut. Namun, tetap menyesuaikan kondisi paling genting yang sedang Anda alami.

  • Lunasi hutang dari yang waktunya paling mendekati jatuh tempo. Mungkin Anda memiliki hutang pada beberapa pinjol. Oleh karena itu, prioritaskan untuk membayar yang jatuh temponya paling dekat karena untuk menghindari tambahan denda. 
  • Lunasi hutang yang memiliki bunga terbesar. Anda tidak bisa menerapkan cara melunasi hutang pinjol tanpa bunga. Pada pinjol resmi, ada aturan jumlah bunga yang tidak boleh melebihi persentase tertentu. Namun, tak jarang ada pinjol yang menetapkan bunga besar sehingga akan memberatkan. Baik bunga kecil atau besar, sebaiknya segera lunasi. Namun, utamakan bunga terbesar agar hutang Anda tidak semakin membengkak. 
  • Bayar utang yang jumlahnya paling kecil. Agar tidak menumpuk hutang di berbagai aplikasi,segera tuntaskan utang dari yang jumlahnya paling kecil. 


 

3.    Tingkatkan Pemasukan Tekan Pengeluaran

Cara cepat melunasi hutang pinjol dengan benar dan sehat adalah meningkatkan pemasukan sekaligus menekan pengeluaran. Bagaimanapun juga hutang wajib lunas. Pengaturan keuangan sangat penting. 

Baca Juga: Tips Pilih Pinjol untuk Pemula

Pastikan ada peningkatan pemasukan agar ada uang tambahan untuk membayar hutang, Anda bisa melakukan bisnis, pekerjaan sampingan atau tambahan. Jika memang tidak ada peningkatan pemasukan maka pengeluaran Anda yang harus ditekan. 

Upaya tersebut guna menjaga kesehatan uang kedepannya agar tidak terus menerus terlilit hutang. Tekan pengeluaran dan sisihkan uang, misal tidak jajan dahulu, tahan dulu untuk membeli hal yang hanya Anda inginkan bukan Anda butuhkan. 

 

4.    Jangan Bayar Hutang dengan Berhutang

Gali lubang tutup lubang alias bayar hutang dengan berhutang dari pinjol lain adalah cara yang tidak tepat. Cara ini justru tidak efektif dan akan membuat Anda terus terjebak dalam hutang, bahkan bisa lebih rugi.

Daripada membayar hutang dengan berhutang lebih baik Anda mengikuti tips melunasi utang pinjol dengan mengatur keuangan kedepannya, seperti cara sebelumnya, yaitu meningkatkan pendapatan atau menerapkan gaya hidup hemat. 

Baca Juga: 4 Dasar Pengelolaan Keuangan Pribadi yang Perlu Anda Pahami

 

5.    Buat Rencana Anggaran yang Tepat


Rencana anggaran mungkin tampak sepele. Namun, nyatanya ini penting. Terkadang dalam pemenuhan kebutuhan ada hal-hal yang tidak disadari telah membuat kerugian keuangan dan ada pengeluaran yang sebenarnya tidak perlu. 

Melalui rencana anggaran, Anda bisa mengontrol apa saja yang Anda butuhkan, apa yang tidak perlu, dan jadi evaluasi apa kebutuhan atau pengeluaran yang melebihi batas sehingga anggaran berikutnya lebih tertata. 

Harapannya adalah tidak ada uang yang terpakai sia-sia, Anda bisa menyisihkan untuk kebutuhan lain atau untuk rencana melunasi hutang pinjol dengan segera sesuai waktu yang ditentukan tanpa terlambat.

Baca Juga : Frugal Living, Cara Cermat Hidup Hemat

 

6.    Bernegosiasi dengan Pinjol

Tips melunasi utang pinjol juga tidak terlepas dari pinjol itu sendiri. Terkadang ada pinjol yang fleksibel dan bisa diajak bernegosiasi. Cara ini patut Anda coba, lakukan negosiasi dengan pinjol. Pihak pinjol mungkin dapat memberikan solusi. 

Penawaran dan ketentuan dari pihak pinjol mungkin bisa menguntungkan Anda. Namun, jika tidak bisa maka mau tidak mau Anda harus mengikuti ketentuan yang berlaku sejak awal. Pinjaman online yang ilegal mungkin akan memberikan ketentuan yang justru memberatkan. 

Tips melunasi pinjol bisa Anda terapkan untuk memudahkan pembayaran Anda. Hindari berhutang untuk membayar hutang, atur keuangan dengan sistematis sesuai prioritas, tingkatkan pendapatan, kemudian atur pembayaran hutang sesuai prioritas.

Bukan hanya penting untuk mengetahui tips melunasi utang pinjol, jauh sebelum itu pastikan meminjam dari pinjaman online yang resmi dan meminjam dengan nominal yang pasti bisa Anda lunasi agar tidak kesusahan atau menyesal diakhir karena terlilit hutang. 

Demikian beberapa  tips melunasi utang pinjol Anda Baca & lakukan. Semoga artikel di atas bisa membantu Anda. Sebagai bentuk manfaat lebih yang dapat di berikan oleh Bank BTPN, Anda juga dapat mengunjungi daya.id dan mendaftarkan diri Anda di sini secara gratis. 

Jika Anda membutuhkan panduan dalam mengelola keuangan anda juga dapat langsung berdiskusi secara gratis dengan menggunakan fitur Tanya Ahli di daya.id.

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

4.6

5 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Dian Savitri

Perencana Keuangan Pribadi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS