Dirilis

15 Juni 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Ruko atau rumah toko adalah bangunan yang umumnya digunakan sebagai lokasi usaha atau tempat berjualan. Umumnya ruko dibangun dalam satu area kompleks pertokoan dan memang difungsikan sebagai pusat usaha. Tingginya permintaan akan ruko, juga membuat usaha sewa ruko menjadi hal yang menjanjikan. Sebab, tidak semua orang mau dan memiliki dana yang cukup untuk membangun sendiri lokasi usaha mereka. Lalu bagaimana cara memulai usaha sewa ruko?

 

Cara Memulai Usaha Sewa Ruko Bagi Pemula

Pada dasarnya, ruko termasuk usaha di bidang properti yang sangat menjanjikan. Dengan persiapan dan cara yang benar, maka usaha ini bisa mendatangkan keuntungan besar bagi para pelakunya. Untuk itu, berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan saat menjalankan usaha sewa ruko ialah:
 

1. Pilih Lokasi Ruko yang Strategis dan Pahami Kenaikan Harga di Lokasi Tersebut

Lokasi adalah hal penting dan tidak bisa  Anda abaikan jika ingin memulai usaha sewa ruko. Sebab, ruko yang berada di lokasi strategis dan dekat dengan pusat keramaian tentu akan lebih dipilih untuk dijadikan sebagai tempat usaha. Pilihlah lokasi yang memang berada di pinggir jalan raya atau jalan utama yang ramai. 

Selain itu, pastikan bahwa akses dari ruko ini juga mudah untuk dicari dan ditemukan. Jangan sampai ruko justru berada di lokasi yang sulit dijangkau. Membuka ruko di daerah yang ramai juga bisa menjadi pilihan. Misalnya di area perumahan. Karena banyak juga masyarakat yang membutuhkan lokasi usaha di tempat ini. potensi keuntungan sewa ruko di area ini pun terbilang menguntungkan.

Anda juga harus melihat berapa besar kenaikan harga yang ada di lokasi tersebut. Pada bisnis properti sendiri, kenaikan rata-rata sewa properti atau yang biasa disebut yield ini memiliki rata-rata mulai dari 6% hingga 9% per tahun. Jika kurang dari presentasi tersebut, lokasi ruko yang dipilih bisa dianggap kurang menjanjikan. 
 

2. Siapkan Modal dan Buat Ruko dengan Fasilitas Mumpuni 

Setelah memilih dimana lokasi sewa ruko yang kita tentukan, maka langkah berikutnya adalah menyiapkan modal untuk membangun ruko. Pada dasarnya, tidak ada hitungan pasti berapa modal yang dibutuhkan untuk membangun ruko. Sebab, perhitungan ini akan sangat bergantung pada besarnya ruko yang akan Anda bangun serta berbagai fasilitas penunjang lainnya. Namun, tentu untuk membangun ruko Anda membutuhkan modal yang memang lumayan besar. 

Bangunlah ruko dengan dukungan fasilitas yang juga menunjang kegiatan usaha. Pastikan, hal-hal penting pada ruko terpenuhi dengan baik. Contohnya seperti saluran air, saluran listrik dan lain sebagainya. Selain itu, jika ruko sudah jadi, walau belum disewakan dan dalam keadaan kosong, kita juga tetap harus menjaga kebersihan ruko tersebut, agar ketika ada calon penyewa yang survey lokasi, mereka akan merasa nyaman dan memutuskan untuk menyewa di sana.
 

3. Tentukan Jangka Waktu Sewa

Hal berikutnya dari usaha sewa ruko ini adalah menentukan jangka waktu penyewaan itu sendiri. Biasanya, untuk memudahkan penyesuaian harga sewaktu-waktu, kita bisa menentukan tarif sewa per satu atau dua tahun.
 

4. Menentukan Tarif

Tips sukses usaha sewa ruko berikutnya adalah tentukanlah tarif yang wajar sesuai dengan fasilitas yang ditawarkan. Jangan terlalu tinggi, karena orang cenderung akan mencari harga yang lebih murah di tempat lain dan jangan pula terlalu murah yang membuat Anda sulit mendapat keuntungan.

Anda bisa melakukan survey terhadap harga sewa ruko sejenis atau berdasar pada tarif ruko yang berada di area yang sama atau bahkan menentukan harga ini dengan perhitungan sendiri. Cara perhitungannya adalah dengan mengalikan harga dengan capitalization rate (rata-rata capitalization rate adalah 6%-9% per tahun). Contoh: Jika Anda membeli atau membangun ruko dengan biaya Rp500 juta, dengan demikian perhitungan harga sewanya adalah 9% x Rp 500 juta, sehingga harga sewa per tahunnya senilai Rp45 juta.
 

5. Gencar Melakukan Promosi 

Langkah terakhir adalah melakukan promosi ruko. Untuk promosi, Anda bisa melakukan kombinasi cara marketing offline dan online. Cara offline bisa Anda lakukan dengan membuat banner, baliho, ataupun brosur untuk mempromosikan ruko yang Anda sewakan. 

Untuk menjangkau target pasar yang lebih besar, Anda bisa menggunakan media sosial sebagai media promosi. Gunakan instagram, twitter, facebook, atau bisa juga website sebagai media promosi. 


Itulah berbagai tips memulai usaha sewa ruko bagi pemula. Pada dasarnya, usaha ini punya prospek yang sangat bagus untuk dilakukan. Dengan persiapan dan strategi yang matang, maka usaha ini bisa berjalan dengan baik dan meraih kesuksesan. Anda juga bisa berkonsultasi dengan praktisi & trainer usaha dari Daya.id seputar bagaimana cara memulai usaha di bidang properti yang baik dan benar selengkapnya. 

Untuk informasi lain terkait tips usaha maupun produk keuangan lainnya. Anda bisa membacanya di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi keuangan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, yuk kunjungi Daya.id sekarang juga! 

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

4.5

10 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Rudi haryono

17 November 2021

Sip

Balas

. 0

Rinaldy Surya Putra

08 Oktober 2021

Keren

Balas

. 0

Rinaldy Surya Putra

08 Oktober 2021

Keren

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS