Siapa bilang olahraga harus ribet?Jalan kaki bisa jadi pilihan tepat buat Anda yang punya agenda padat tapi ingin tetap sehat. Walau gerakannya sederhana, efeknya akan terasa di tubuh bila dilakukan secara teratur.
Manfaat Jalan Kaki
Jalan kaki juga merupakan olahraga fisik ringan, yang sangat baik untuk kesehatan mental. Bila dilakukan di awal hari, jalan kaki bisa memberikan efek domino positif bagi kondisi psikologis Anda hingga malam hari.
Berikut adalah beberapa manfaat utama jalan pagi bagi kesehatan mental:
![]()
1. Pemicu Hormon Kebahagiaan
Saat berjalan kaki, tubuh melepaskan endorfin dan dopamin. Hormon-hormon ini berfungsi untuk meredakan stres, memberikan rasa nyaman, mengurangi rasa sakit, menimbulkan perasaan positif, dan meningkatkan suasana hati (mood booster). Bila melakukannya di pagi hari akan membantu Anda memulai hari dengan perasaan yang lebih positif, bahkan setelah berjalan kaki suasana hati menjadi lebih tenang dan bahagia.
2. Memperbaiki Kualitas Tidur
Paparan sinar matahari pagi membantu mengatur jam biologis tubuh atau siklus tidur (ritme sirkadian). Berjalan kaki dapat membantu tubuh memproduksi melatonin lebih baik di malam hari, sehingga tubuh merasa lebih rileks menjelang malam karena bisa menjaga emosi tetap stabil dan mencegah depresi.
3. Mengurangi Gejala Kecemasan dan Stres
Jalan pagi memicu pelepasan endorfin yang dapat meningkatkan suasana hati dan mengurangi kecemasan. Selain itu, aktivitas melangkah saat berjalan kaki juga dapat dimanfaatkan untuk menenangkan pikiran, menikmati udara segar, atau sekadar jeda dari rutinitas harian yang padat. Fokus pada langkah kaki dan pernapasan membantu mengalihkan pikiran dari kekhawatiran yang berlebihan (overthinking).
4. Meningkatkan Ketajaman Kognitif
Saat berjalan, detak jantung meningkat, sehingga memacu aliran darah yang membawa oksigen dan nutrisi ke sel-sel otak, sehingga membantu mempertahankan kesehatan otak dan meningkatkan kemampuan berpikir.
5. Meningkatkan Motivasi Diri
Motivasi bukanlah sesuatu yang ditunggu, melainkan sesuatu yang diciptakan. Jalan pagi adalah cara paling sederhana untuk menciptakan momentum energi, merencanakan apa yang ingin dicapai, meningkatkan kadar dopamin untuk membuat Anda lebih bersemangat menghadapi tantangan yang lebih besar di hari tersebut.
Jalan pagi juga akan mempercepatan pertumbuhan neuron baru (neurogenesis), khususnya di area hippocampus yang akan memperkuat kemampuan berpikir, meningkatkan daya ingat, meningkatkan konsentrasi, meningkatkan kemampuan memecahkan masalah dengan lebih baik, dan meningkatkan kreativitas untuk menjalani aktivitas seharian.
Tips Jalan Pagi untuk Pemula
Berikut ini tips singkat jalan pagi agar memberikan hasil optimal:

- Siapkan perlengkapan yang dibutuhkan malam sebelumnya: seperti smart watch, sepatu, topi, dan kaki.
- Pasang alarm supaya bisa bangun: Pasang alarm dan bangun 20 menit lebih awal.
- Mulailah dengan rute pendek atau durasi singkat: Mulai dengan berjalan kaki di sekitar rumah sekitar 10 menit di pagi hari. Perlahan tingkatkan jarak dan durasi di hari berikutnya.
- Lakukan bersama teman: Interaksi sosial akan meringankan suasana hati dan merasa lebih bahagia, karena bisa saling bercerita, dan lain-lain.
- Berjalan sambil mendengarkan musik favorit atau podcast: Hal ini akan membantu mengalihkan pikiran dari rasa kelelahan, saat Anda ingin jalan kaki sendirian.
- Ubah rute jalan kaki untuk menghindari rasa bosan: rute baru akan mengalihkan pikiran dari memikirkan jarak tempuh, karena pikiran menjelajahi area yang belum pernah dikunjungi
- Gunakan aplikasi untuk merekam pencapaian jalan kaki: seperti jarak dan waktu tempuh, serta jumlah kalori yang terbakar.
Kesehatan mental tidak selalu membutuhkan langkah-langkah besar atau perubahan drastis. Dengan melangkah di pagi hari dalam suasana udara yang segar akan membantu Anda mendapatkan pikiran yang jernih. Manfaatkanlah momen di pagi hari dengan jalan pagi sebagai bentuk apresiasi terhadap diri sendiri, demi mental yang lebih kuat dan hati yang lebih tenang.
Anda bisa memanfaatkan fitur Tanya Ahli atau dengan menemukan berbagai artikel tips terkait berbagai tips kesehatan mental di website ini. Ayo segera mendaftar!
Sumber:
Berbagai sumber
Berikan Pendapat Anda