Dirilis

11 Mei 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Sudah bukan rahasia lagi jika lidah buaya memiliki banyak khasiat bagi kecantikan, terutama bagi kesehatan rambut dan kulit. Tidak heran jika banyak sekali produk kecantikan dan perawatan kulit yang memasukkan lidah buaya sebagai salah satu komposisinya. Contohnya adalah masker lidah buaya.

Di dalam lidah buaya terdapat beberapa kandungan nutrisi, seperti vitamin A, C dan E, zat antiradang, antimikroba, dan masih banyak lagi. Dengan menggunakan masker ini, Anda bisa mendapatkan perawatan kulit yang alami, mudah, dan juga murah. Inilah manfaat dan cara membuat masker lidah buaya selengkapnya.

 

Manfaat Masker Lidah Buaya


masker lidah buaya
Dilansir dari Journal of Dermatological Treatment, inilah beberapa manfaat dari penggunaan masker lidah buaya:
 

1. Untuk Melembabkan Kulit

Bagi Anda yang memiliki kulit kering disarankan untuk menggunakan masker yang terbuat dari lidah buaya. Hal ini dikarenakan lidah buaya bisa melembabkan kulit. Gel lidah buaya bisa dengan mudah diserap oleh kulit sehingga bisa mengatasi kulit berminyak. Untuk mendapatkan hasil maksimal, gunakan masker ini sebagai pelembab setelah cuci muka dan mandi.
 

2. Mengobati Jerawat

Manfaat masker ini selanjutnya yaitu bisa digunakan untuk mengobati jerawat. Dimana lidah buaya memiliki kandungan anti radang dan antibakteri yang sejak lama dipercaya sebagai obat jerawat alami yang ampuh. Jika Anda ingin merasakan manfaat ini sebaiknya jadikan lidah buaya sebagai masker tanpa campuran bahan lainnya. setelah itu, oleskan pada area wajah yang berjerawat. Supaya hasilnya lebih optimal ulangi cara ini sebanyak 3 kali dalam sehari.

3. Membantu Menghaluskan Permukaan Kulit

Manfaat masker lidah buaya selanjutnya yaitu bisa membantu menghaluskan permukaan kulit. Percepatan pembelahan sel-sel keratinosit bisa menghaluskan permukaan kulit. Apabila Anda menggunakan masker ini berarti akan membantu proses pengangkatan sel-sel kulit mati untuk digantikan dengan sel-sel kulit baru yang lebih sehat dan kuat.

4. Mempercepat Penyembuhan Luka

Kandungan antioksidan dan kalsium pada lidah buaya sangat berguna untuk mempercepat proses penyembuhan luka. Selain itu, kedua kandungan tersebut bisa mempercepat proses pembelahan sel-sel keratinosit (sel penghasil zat keratin) dan juga memperkuat jaringan kulit. Tidak berhenti disitu saja, lidah buaya sangat baik untuk memulihkan luka pada kulit yang diakibatkan oleh sunburn.

5. Memperlambat Tanda-Tanda Penuaan

Masker yang terbuat dari lidah buaya memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk memperlambat tanda-tanda penuaan, seperti garis halus di wajah dan keriput. Masker ini juga terbukti bisa meningkatkan produksi kolagen dan juga elastisitas kulit.

Cara Membuat Masker Buaya



berbagai manfaat masker lidah buaya
Supaya bisa mendapatkan manfaat dari masker ini, Anda harus mengetahui cara membuat masker ini dengan benar. Berikut beberapa caranya:

1. Membuat Masker Lidah Buaya dan Lemon

Campuran kedua bahan tersebut berguna untuk mencerahkan wajah dan juga mengobati jerawat. Kombinasi antara lidah buaya dan lemon ternyata bisa menghentikan gejala iritasi kulit. Berikut cara membuatnya:
●    Pertama, siapkan lidah buaya secukupnya dan perasan satu buah lemon
●    Campurkan gel lidah buaya dengan perasan lemon tersebut lalu aduk hingga merata
●    Setelah itu, oleskan pada wajah
●    Diamkan selama 20 menit
●    Bilas dengan air bersih

2. Membuat Masker Lidah Buaya dan Kunyit

Lidah buaya dan kunyit sama-sama memiliki kandungan antioksidan dan anti radang. Kedua kandungan tersebut berguna untuk mengatasi wajah yang kusam dan juga warna kulit yang tidak merata. Adapun cara membuat masker ini adalah:
●    Siapkan satu sendok makan gel lidah buaya, 1 sendok teh madu dan sejumput kunyit yang sebelumnya sudah dihaluskan
●    Aduk ketiga bahan tersebut lalu aduk hingga merata
●    Oleskan masker pada wajah maupun leher lalu diamkan selama 20 menit
●    Cuci bersih wajah dan leher dengan air suam-suam kuku setelah itu keringkan
●    Lakukan langkah ini 2 kali seminggu

Nah itulah manfaat masker lidah buaya dan cara membuatnya. Bagi Anda yang ingin mendapatkan manfaat lidah buaya secara maksimal untuk kecantikan sebaiknya lakukan cara-cara diatas. Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter dari Daya.id seputar manfaat dan penggunaan lidah buaya untuk kecantikan selengkapnya.

Informasi lain terkait pola hidup sehat dan kesehatan lainnya, bisa Anda peroleh dengan mudah di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi kesehatan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, kunjungi dan daftarkan diri Anda di Daya.id sekarang juga!             

 

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

5.0

6 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Alvin Hartanto

Ahli Gizi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS