Dirilis

15 November 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Leci merupakan buah yang identik dengan rasanya yang manis. Buah ini juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Banyaknya manfaat buah leci merah tidak terlepas dari berbagai kandungan nutrisi dan mineral yang ada di dalamnya. Beberapa kandungan yang dimaksud seperti vitamin C, serat, zat besi, tembaga, kalium, polifenol, flavonoid dan masih banyak lagi.  

 

8 Manfaat Buah Leci Merah untuk Kesehatan  

Ada banyak manfaat yang akan didapatkan jika Anda mengonsumsi buah ini. Dilansir dari laman Healthline, inilah manfaat buah leci merah untuk kesehatan: 

 

1. Mencegah Penyakit Kanker  

manfaat buah leci merah untuk mencegah kanker

Di dalam buah leci terdapat kandungan senyawa flavonoid yang cukup tinggi. Dimana senyawa ini bermanfaat untuk mencegah penyakit kanker. Rutin mengonsumsi makanan yang mengandung flavonoid seperti buah ceri akan merasakan banyak manfaat. Beberapa manfaat yang akan dirasakan yaitu bisa menjaga kesehatan jantung serta mengurangi risiko munculnya penyakit kanker.  

 

2. Meningkatkan Imunitas Tubuh 

Buah leci kaya akan kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Jika Anda mengonsumsi satu buah leci maka akan memenuhi 9% kebutuhan vitamin C harian. Mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Apabila Anda ingin memiliki daya tahan tubuh yang kuat, jangan lupa untuk rutin mengkonsumsi buah leci. 

 

3. Bisa Menyehatkan Jantung  

Buah dengan rasa manis ini memiliki banyak kandungan nutrisi dan mineral, seperti polifenol, flavonoid, kalium dan juga tembaga. Dimana keempat kandungan nutrisi dan mineral tersebut bisa meningkatkan kesehatan jantung. Artinya mengkonsumsi buah ini akan membuat jantung Anda menjadi lebih sehat. 

 

4. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan   

manfaat buah leci merah untuk kesehatan pencernaan 
Jika Anda ingin saluran pencernaannya sehat maka harus mengonsumsi buah dan sayur yang mengandung serat. Buah leci menjadi salah satu buah yang kaya akan kandungan serat. Serat yang berasal dari makanan yang dikonsumsi akan masuk ke dalam usus dan akan menyerap air.  

Serat yang tidak dicerna juga akan membentuk masa yang nantinya akan memicu usus bergerak mendorong kotoran untuk keluar dari tubuh. Buah leci yang mengandung vitamin C juga bermanfaat untuk mencegah sembelit. 

 

5. Menjaga Kadar Gula Darah Tetap Normal  

Manfaat buah leci untuk kesehatan selanjutnya adalah bisa menjaga kadar gula darah tetap normal. Hal ini dikarenakan mengonsumsi buah leci yang mengandung serat sangat bermanfaat untuk memperlambat penyerapan glukosa di usus. Melambatnya proses penyerapan glukosa berarti kadar gula dalam darah tidak akan melonjak tinggi dengan tiba-tiba. Maka dari itu, Anda yang menderita diabetes bisa mengkonsumsi buah ini tanpa takut kadar gula akan naik. 

 

6.  Mengendalikan Tekanan Darah  

Kandungan kalium juga ditemukan di dalam buah leci. Kandungan ini dianggap sebagai vasodilator atau bisa berguna untuk melebarkan pembuluh darah. Artinya jika Anda mengonsumsi buah leci maka bisa menjaga keseimbangan cairan. Dimana keseimbangan cairan sangat penting untuk tubuh karena berkaitan erat dengan pengendalian tekanan darah. 

 

7. Melawan Penyakit Kronis 

Buah leci juga bermanfaat untuk melawan berbagai macam penyakit kronis. Manfaat satu ini bisa dirasakan karena di dalam buah ini terdapat beberapa kandungan vitamin, mineral dan juga molekul kesehatan. beberapa penyakit kronis yang bisa dilawan karena mengkonsumsi buah ini adalah kanker, penyakit jantung dan diabetes. 

 

8. Melancarkan Aliran Darah  

Tembaga merupakan salah satu kandungan nutrisi yang dibutuhkan untuk dalam proses pembentukan sel darah merah. Dimana kandungan ini juga akan ditemukan pada buah leci. Hal ini berarti mengkonsumsi buah leci akan melancarkan aliran darah Anda. 

Nah itulah beberapa informasi mengenai 8 manfaat buah leci merah untuk kesehatan. Mulai dari untuk mencegah kanker, meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga kesehatan jantung, dan sebagainya. Untuk informasi nutrisi dan manfaat leci selengkapnya, Anda bisa berkonsultasi dengan ahli gizi dari Daya.id

Informasi lain terkait pola hidup sehat dan kesehatan lainnya, bisa Anda peroleh dengan mudah di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi kesehatan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, kunjungi dan daftarkan diri Anda di Daya.id sekarang juga!   

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

5.0

1 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Alvin Hartanto

Ahli Gizi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS