Dirilis

09 Pebruari 2022

Penulis

Mirna Risnasuci

Berteman dengan rekan kerja adalah hal yang tak dapat dihindari dan menjadi suatu keharusan. Bagaimana tidak, Anda menghabiskan waktu 8 jam sehari, 5 hari seminggu di kantor, dimana Anda berbagi pekerjaan, makan siang bersama, bahkan mungkin berbagi cerita dengan rekan kerja. 

Termasuk untuk Anda yang lebih sering bekerja di rumah. Tetap menjalin pertemanan dengan rekan kerja juga menjadi hal yang penting agar komunikasi tetap terjaga. 

Lalu bagaimana jika menjalin pertemanan dengan atasan? 

Banyak pro dan kontra terkait apakah perlu berteman dengan atasan. Kabar baiknya, berteman dengan atasan dapat mempermudah koordinasi dalam pekerjaan. 

 

Cara Berteman dengan Atasan

Saat ini, budaya kerja yang terjadi di berbagai industri/bidang mengalami banyak sekali perubahan, dimana sudah banyak perusahaan yang mulai menyesuaikan diri dengan menerapkan budaya casual. Sebagai contoh, batasan atasan dan bawahan di kantor yang sudah mulai terlihat samar. Kondisi ini dapat dilihat di perusahaan-perusahaan startup

Baca Juga: Cara Menjadi Pemimpin yang Disukai Karyawan

Lalu bagaimanakah cara berteman dengan atasan agar tidak terlihat canggung dan tetap menjaga batasan profesional yang sudah ada? Berikut ulasannya.

 

1.    Tetap ingat akan adanya batasan profesional

Dalam berteman dengan atasan, Anda harus tetap memperhatikan dan mempertahankan batasan profesional. Meskipun mungkin atasan Anda adalah teman Anda di luar jam kerja, namun dia tetap atasan Anda saat berada di lingkungan kerja. Dengan menetapkan batasan profesional, Anda akan terhindar dari kecurigaan dari rekan kerja lainnya. Anda juga dapat mendiskusikan dengan atasan Anda mengenai batasan-batasan tersebut agar Anda dapat bekerja secara profesional. Termasuk di sosial media karena situasi pandemi.

 

2.    Tetap menjaga komunikasi yang baik dengan atasan

Untuk menjaga keseimbangan antara hubungan personal dan profesional Anda dengan atasan, penting untuk selalu menjaga komunikasi dengan baik. Usahakan untuk selalu berkomunikasi secara terbuka dengan atasan. Jika memungkinkan, diskusikanlah aturan dasar pertemanan yang Anda tetapkan dan disetujui bersama dengan atasan Anda. Dengan begitu, Anda akan dapat tetap menjaga hubungan profesional tanpa mengesampingkan pertemanan yang sudah Anda jalin.

 

3.    Tetap ikuti arahan dari atasan

Bagaimanapun juga, atasan Anda adalah orang yang memberikan arahan kepada Anda. Anda harus tetap mengikuti aturan main dan arahan yang diberikan oleh atasan. Manfaatkanlah sisi pertemanan Anda dengan atasan untuk berdiskusi tentang pekerjaan. Namun, berdiskusi ataupun ngobrol dengan atasan Anda tidak hanya selalu soal pekerjaan. Anda juga dapat berdiskusi hal lain dengan atasan tanpa mengesampingkan batasan yang ada. Agar terlihat profesional, jangan Anda yang berinisiatif memulai topik untuk dibicarakan, tapi tunggulah sampai atasan Anda yang memulainya.

Baca Juga: Cara Mengetahui Karyawan yang Siap Menjadi Pemimpin di Perusahaan

 

4.    Tetap menjaga sikap dan waspada

Meskipun Anda berteman dengan atasan, tidak berarti tanggung jawab terhadap pekerjaan Anda berubah. Perlu Anda ingat juga ya, bahwa Anda harus tetap menjaga kualitas kinerja Anda. Berteman dengan atasan, tidak akan membuat Anda menjadi istimewa di mata rekan kerja lainnya. Justru jika kinerja Anda menurun, tidak menutup kemungkinan akan menimbulkan persepsi negatif yang diarahkan pada hubungan pertemanan Anda dan atasan Anda.
 
Hindari juga memamerkan hubungan pertemanan Anda dengan atasan Anda, tetapi jangan disembunyikan juga ya. Tidak menutup kemungkinan bahwa pertemanan Anda dengan atasan akan menyebabkan kecurigaan oleh rekan kerja yang merasa bahwa Anda agenda tersembunyi dibalik pertemanan Anda tersebut. Hal ini dilakukan agar menghindari perselisihan di antara Anda dan rekan kerja yang mengakibatkan menurunnya performa kinerja Anda dan ketidaknyamanan di lingkungan kerja. Anda tidak mau hal ini terjadi bukan?

 

5.    Hindari bergosip tentang rekan kerja

Terlepas rasa nyaman Anda berteman dengan atasan, jangan pernah bergosip atau membicarakan hal negatif tentang rekan kerja Anda. Anda harus mengerti bahwa atasan Anda memiliki tanggung jawab terhadap kinerja rekan kerja lainnya dan tentunya atasan Anda berhak untuk mendapatkan informasi yang sesuai mengenai rekan kerja Anda tersebut.

Itulah beberapa tips yang dapat Anda terapkan dalam berteman baik dengan atasan. Walaupun berteman, tetaplah profesional untuk menjaga agar lingkungan kerja tetap kondusif untuk Anda dan juga rekan kerja lainnya.

Jika Anda punya pertanyaan lain terkait karier atau ingin lebih banyak mengetahui informasi lain seputar karier atau kesehatan, segera log in ke daya.id dan dapatkan langsung informasinya. Anda juga dapat menggunakan fitur Tanya Ahli untuk berkonsultasi dengan ahli kami dan mendapat jawaban langsung dari ahlinya. Pastikan Anda mendaftar daya.id dan dapatkan informasi bermanfaat lainnya secara gratis!. 

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

4.4

7 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Muthmainah Mufidah, M.Psi

Psikolog Klinis Dewasa

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS