Dirilis

06 Juni 2022

Penulis

Lidia Faiza Jasmine

Siapa yang tidak kenal dengan warung bubur kacang hijau, alias warung burjo? Terutama Anda yang pernah menjadi anak kos. Bagi sebagian anak kos, warung burjo adalah salah satu penolong saat kantong lagi kosong. Warung burjo sendiri terkenal dengan sajian makanan yang sederhana dan ramah di kantong, sehingga peminatnya tidak hanya mahasiswa tapi juga dari berbagai kalangan. 

Dahulu warung burjo hanya menyediakan makanan bubur kacang hijau saja, namun seiring berjalannya waktu, saat ini warung burjo juga menjual makanan simple lainnya, seperti mie instan, nasi, dan minuman. Jika Anda tidak asing dengan sebutan warmindo (warung makanan Indomie), atau warkop (warung kopi), sebenarnya warung-warung tersebut tidaklah jauh berbeda dengan warung burjo.

Nah jika Anda berminat untuk membuka usaha warung burjo, Anda sedang membaca artikel yang tepat! Baca sampai akhir untuk tahu lebih dalam.

 

Peluang Usaha Warung Burjo

Meskipun terlihat sederhana, usaha warung burjo sendiri merupakan usaha yang menjanjikan dan memiliki peluang yang besar lho! Banyak kelebihan dari usaha ini yaitu, konsumen yang selalu ada, modal yang minim, dan lainnya. Untuk lebih lanjut, yuk simak penjelasan berikut!

 

1.    Peluang Omzet Besar dengan Modal Kecil

Rata-rata omzet dari usaha warung burjo dapat mencapai Rp700 ribu – Rp800 ribu per harinya. Jika dihitung dalam sebulan, berarti Anda dapat menghasilkan pendapatan sebesar Rp21 juta – Rp24 juta setiap bulannya.

Bagi Anda yang memiliki budget terbatas, memulai usaha warung burjo bisa menjadi jawabannya! Rata-rata modal usaha warung burjo berkisar mulai dari Rp10 jutaan – Rp20 jutaan. Modal tempat seperti sewa bangunan memang merupakan modal yang paling tinggi harganya, namun jangan khawatir! Kebanyakan bahan baku masakan warung burjo mudah untuk didapatkan, seperti mie instan, telur, nasi, dan minuman saset. Selain mudah didapat, bahan baku tersebut juga relatif murah. 

Untuk Anda yang sedang bingung mencari modal usaha, Bank BTPN saat ini memiliki layanan Sahabat Mikro lho! Anda bisa mengajukan pinjaman modal usaha, dan Anda juga bisa mendapatkan pendampingan untuk meningkatkan pengetahuan pengelolaan usaha melalui Daya.id. Sehingga, Anda tidak perlu takut usaha Anda akan gagal!

 

2.    Target Pasar yang Pasti

Warung burjo sendiri identik dengan anak kos. Hal ini yang membuat usaha warung burjo dapat dikatakan sebagai usaha yang konsumennya sudah jelas. Sebagian konsumen dari warung burjo sendiri adalah mahasiswa, pekerja pabrik, maupun sopir. Namun, hal ini tidak menutup kemungkinan bahwa warung burjo dapat dinikmati oleh semua kalangan, karena menyediakan makanan yang sederhana, enak, dan murah.

 

3.    Digemari Banyak Orang

Selain target pasar yang sudah jelas, warung burjo juga digemari banyak orang. Makanya, Anda tidak perlu takut untuk memulai usaha ini. Pelayanan warung burjo terbilang cepat dalam menyajikan makanan atau minumannya, karena mayoritas bahan bakunya adalah produk instan sehingga tidak perlu waktu lama untuk membuatnya. Selain harganya yang murah, biasanya warung burjo menyediakan tempat yang nyaman dan santai, sehingga digemari oleh banyak orang dari semua kalangan.

 

3 Tips Jitu Memulai Usaha Warung Burjo 


Selain menyiapkan modal, ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan dalam memulai usaha warung burjo milik Anda sendiri. Usaha warung burjo merupakan usaha yang memiliki peluang yang besar. Oleh karena itu, jika Anda melakukan perencanaan usaha yang matang, tentunya Anda dapat meraup keuntungan yang besar dari usaha warung burjo ini.

 

1.    Cari Lokasi Strategis

Karena mudah untuk dijalankan, wajar jika usaha warung burjo memiliki banyak pesaing. Maka dari itu, poin utama yang harus Anda perhatikan sebelum memulai usaha warung burjo adalah lokasi yang strategis! Anda harus memiliki lokasi yang ramai seperti kampus, pabrik, terminal, pasar, ataupun jalan raya dan persimpangan, karena mayoritas konsumen warung burjo berasal dari kalangan tersebut. Karena persaingannya yang cukup ketat, Anda harus unggul dalam hal lokasi agar konsumen mudah menemukan warung Anda. Anda juga bisa menggunakan banner yang menarik, agar konsumen mudah membedakan warung burjo Anda dengan yang lain.

 

2.    Perbanyak Variasi Menu


Menyediakan menu yang lengkap adalah salah satu cara untuk membuat konsumen ingin kembali. Dengan mempertahankan kekhasan dari warung burjo, Anda tetap bisa menyuguhkan menu yang variatif. Jika bubur kacang ijo identik disuguhkan saat panas, Anda bisa membuat menu es bubur kacang ijo. Atau contoh lain, Anda bisa menawarkan menu mie kuah atau mie goreng dengan pilihan topping telur, keju, atau kornet. Anda juga bisa menyediakan pilihan menu nasi telur yang beragam. Selain itu, lengkapi juga menu Anda dengan pilihan minuman yang lengkap! Mulai dari yang hangat sampai yang dingin. Dengan memperbanyak variasi menu, Anda juga bisa meningkatkan keuntungan usaha Anda lho!

 

3.    Berikan Pelayanan Terbaik

Berikutnya, Anda harus memberikan pelayan yang terbaik kepada konsumen. Warung burjo dikenal dengan pelayanannya yang cepat, sehingga Anda pun harus melakukan hal yang sama. Anda juga bisa bersikap ramah pada konsumen, agar konsumen dapat terus mengingat Anda. Jangan lupa untuk selalu mempertahankan suasana yang nyaman. 

Mayoritas konsumen dari warung burjo memilih untuk makan di warung burjo karena suasananya yang nyaman, sehingga tak sedikit konsumen yang menjadikan warung burjo sebagai tempat nongkrong. Apakah Anda pernah melihat warung burjo yang ramai karena para konsumennya menonton pertandingan bola bersama atau nobar? Tidak ada salahnya jika Anda bisa menyediakan TV pada warung Anda, agar konsumen tidak bosan saat menyantap masakan Anda.

Itu tadi adalah tips-tips bagi Anda yang ingin memulai usaha warung burjo. Apabila anda masih memiliki pertanyaan mengenai usaha Anda, Anda dapat mengakses fitur Tanya Ahli dan dapat berdiskusi lebih lanjut dengan para ahli. Anda juga dapat mengunjungi Daya.id untuk mengetahui tips dan peluan usaha lainnya. Jangan lupa segera daftarkan diri Anda untuk bisa mendapatkan manfaat menarik lainnya!

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

4.7

3 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS