Dirilis

10 Juni 2022

Penulis

dr. Sanny Yanisyah

Penyakit menular atau infeksi ke manusia bukan disebabkan oleh faktor fisik atau kimia, melainkan penularan oleh kuman, seperti virus, bakteri, jamur, dan parasit. Tapi, dengan tubuh yang sehat, Anda dapat mencegah terjadinya penularan tersebut. 

Penyakit menular dapat menginfeksi baik secara langsung maupun tidak langsung. Penularan secara langsung terjadi saat kuman pada tubuh orang yang sakit, berpindah melalui udara saat seseorang bersin dan batuk, kontak fisik seperti sentuhan dan saat berhubungan, dan adanya kontak dengan cairan tubuh seperti urine, feses, dan darah.

Orang yang menularkannya apabila hanya sebagai carrier atau pembawa bisa saja tidak memiliki gejala yang terlihat atau dirasakan. 

Baca Juga: Aktivitas Fisik yang Anda Butuhkan

Selain itu, penyakit menular juga dapat menyebar dari hewan ke manusia, yaitu melalui gigitan, atau kontak fisik dengan cairan tubuh hewan (urine dan feses), ataupun melalui makanan dan minuman yang telah terkontaminasi kuman penyebab penyakit. 

Penyakit menular juga dapat terjadi secara tidak langsung. Seperti saat seseorang menyentuh sesuatu terutama di tempat umum, seperti pegangan pintu atau tiang pegangan di kereta yang telah terkontaminasi. Setelah itu kuman dapat menyebar ke tubuh kita jika kita menyentuh mata, hidung, dan mulut dengan tangan yang telah terkontaminasi sebelumnya.

Penyakit menular apabila tingkat penyebarannya sangat tinggi, dapat menjadi suatu wabah, yatu kejadian penularan suatu penyakit yang disebabkan oleh kuman mikroorganisme dalam masyarakat, dimana tingkat kejadiannya tidak lazim, jumlah penderita melebihi batas kewajaran, serta dapat menimbulkan angka mortalitas yang tinggi. 

COVID-19 merupakan contoh penyakit menular yang disebabkan oleh infeksi virus SARS-CoV2 yang telah menjadi pandemi dan melanda seluruh penjuru dunia. 

Penyakit menular menjadi salah satu masalah utama bagi kesehatan di masyarakat yang dapat menimbulkan kesakitan dan bahkan kematian, sehingga perlunya dimulai kesadaran akan pentinganya menjaga diri agar terhindar dari penyakit menular. Cara yang dapat ditempuh yaitu melalui upaya pencegahan dan pengendalian agar dapat terhindar dari penyakit menular.

 

Tips Mudah Cegah Penyakit Menular

Penerapan gaya hidup yang bersih dan sehat seharusnya sudah menjadi kebiasaan sehari-hari, karena dapat meningkatkan kualitas kesehatan individu dan masyarakat. Aplikasi gaya hidup bersih dan sehat sendiri sangat sederhana, namun masih banyak orang yang kurang memperhatikan pentingnya kebersihan bagi kesehatan. 

Baca Juga: Cara Menjaga Kesehatan di Masa Pandemi yang Baik & Benar

Dengan membiasakan diri hidup bersih dan sehat, kita dapat mencegah penularan berbagai virus, bakteri, jamur, dan parasit penyebab penyakit infeksi. Berikut ini beberapa gaya hidup sehat yang dapat kita lakukan:

 

1.    Rutin mencuci tangan

Hal pertama dan mendasar yang wajib diterapkan yaitu dengan mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir secara rutin. Langkah ini dapat membantu membunuh virus maupun bakteri yang menempel pada tangan. 

Biasakan untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan aktivitas, seperti saat sebelum makan, pergi ke kamar mandi, makan, bersin, batuk, mengganti popok anak, dan serta menyentuh benda apa pun di tempat umum.

Apabila air mengalir dan sabun tidak tersedia, kita dapat menggunakan hand sanitizer yang mengandung alkohol minimal 70 %.

 

2.    Konsumsi Makanan Sehat dan Bergizi

Sebelum menikmati makanan yang akan dikonsumsi, pastikan semua makanan yang tersedia dalam keadaan bersih dan aman untuk dikonsumsi. Pastikan juga untuk mencuci tangan sebelumnya, dan bersihkan peralatan makan sebelum digunakan. 

Untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh maka disarankan untuk memilih makanan yang sehat, seperti makanan kaya protein seperti telur, ikan, daging rendah lemak, sayuran, dan buah-buahan. Hindari konsumsi makanan cepat saji dan menggunakan pengawet.

 

3.    Membersihkan Rumah

Setelah memastikan kebersihan diri sudah tercapai, menjaga kebersihan rumah juga tidak kalah penting dalam mencegah penyebaran penyakit menular. Rumah harus rutin dibersihkan, termasuk perabotan rumah yang sering disentuh, seperti gagang pintu, pegangan kursi, permukaan meja, dan remote tv.

 

4.    Menggunakan Masker

Masker sudah terbukti efektif membantu mencegah penyebaran penyakit menular di udara melalui percikan air liur atau droplet yang masuk ke saluran pernapasan. Selain melindungi diri sendiri, pemakaian masker juga dapat melindungi kesehatan orang lain apabila kita terserang suatu penyakit. 

Cara melepaskan masker juga perlu menjadi perhatian. Hindari menyentuh bagian depan masker, karena bagian tersebut juga penuh dengan kuman yang menempel. Biasakan mencuci tangan setelah melepas masker agar tangan bebas dari kuman yang menempel.

Itulah informasi terkait gaya hidup sehat untuk mencegah penyakit menular. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk Anda. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut terkait informasi penyakit diabetes lebih lanjut? Atau ingin berkonsultasi mengenai masalah kesehatan lainnya? Segera log in ke daya.id dan gunakan fitur Tanya Ahli untuk berkonsultasi dan mendapatkan jawaban langsung dari ahlinya. Pastikan Anda sudah mendaftar di daya.id untuk mendapatkan informasi dan tips bermanfaat lainnya secara gratis.

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

5.0

4 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Aliah Abdullah

12 Juni 2022

Keren niy artikelnya,thanks ya dokter, thanks ya daya.id

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Alvin Hartanto

Ahli Gizi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS