Dirilis

12 Juni 2022

Penulis

Dian Wisnuwardhani M.Psi

Untuk melanjutkan studi hingga ke jenjang tertinggi membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Dalam hal ini, beasiswa dapat menjadi jembatan untuk mencapai mimpi tersebut. Oleh karena itu, banyak sekali yang orang sangat menginginkan beasiswa, terutama untuk mereka yang memiliki kesulitan finansial. 
    
Meskipun beasiswa dapat menjadi jawaban untuk membiayai pendidikan, jika Anda menginginkannya, maka Anda perlu aktif untuk mencari informasi ketersediaan beasiswa.  Terutama karena tidak semua tempat yang menyediakan beasiswa juga terus membuka registrasi, alias pada umumnya terdapat periode tertentu untuk medaftar beasiswa. Anda juga perlu menentukan tempat Anda. 

 

Tips Mencari Beasiswa

Simak tips berikut  untuk mencari beasiswa.

 

1.    Bidang akademis sekolah maupun kampus 

Setiap sekolah maupun kampus biasanya memiliki bidang akademis untuk perguruan tinggi atau guru Bimbingan Konseling (BK) yang dapat Anda mintakan informasi terkait akademik Anda. Anda bisa saja mendapatkan informasi seputar beasiswa jika sering menanyakan informasinya di sini.

 

2.    Beasiswa resmi pemerintah 

Secara resmi, pemerintah juga menyediakan beasiswa untuk siswa maupun mahasiswa yang ingin mengeyam pendidikan di dalam maupun di luar. Berikut beberapa daftar beasiswa dari pemerintah yang perlu Anda ketahui: 

 

a.    Beasiswa KIP Kuliah 

Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah dibuka untuk siswa SMA/sederajat dan mahasiswa untuk mengenyam Pendidikan Tinggi di dalam negeri yang memiliki kartu Indonesia Pintar. Program beasiswa ini dikhususkan untuk calon mahasiswa yang memiliki keterbatasan ekonomi. Jika Anda sesuai dengan persyaratan, Anda dapat mencari informasi lebih dalam melalui laman Kemendikbud di kemendikbud.go.id 

 

b.    Beasiwa LPDP

Lembaga Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP) merupakan lembaga yang membuka program beasiswa kepada Anda yang ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri untuk program S2 dan S3. Jadi untuk Anda yang masih SMA, belum bisa mendaftarkan program beasiswa ini. Namun, untuk Anda yang ingin melanjutkan Pendidikan Tinggi, Anda bisa mengakses laman beasiswa lpdp.kemenkeu.go.id 

 

c.    Beasiswa Unggulan Kemdikbudristek

Selain KIP, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi juga membuka pendafataran beasiswa dengan empat jenis berbeda, yaitu
 

  • Beasiswa bagi masyarakat berprestasi, untuk masyarakat yang  berprestasi di bidang akademik maupun nonakademik, dalam lingkup nasional atau internasional.
  • Beasiswa untuk seluruh PNS di lingkungan Kemdikbudristek dan Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan Daerah.
  • Beasiswa untuk penyandang disabilitas untuk  calon mahasiswa yang sudah memiliki surat diterima di perguruan tinggi maupun mahasiswa yang sudah melangsungkan perkuliahan maksimal semester II pada saat mendaftar.
  • Beasiswa Penghargaan, yaitu beasiswa yang khusus diberikan untuk anak kandung dari orang tua yang gugur saat menjalankan pengabdian pada negara


 

d.    Beasiswa PPA

Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) merupakan beasiswa untuk mahasiswa yang diberikan pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi

Baca juga : Langkah Jitu mempersiapkan Pendidikan Anak

 

e.    Beasiswa Program Kampus Merdeka

Jika Anda merupakan mahasiswa yang sudah melaksanakan kurikulum kampus merdeka, maka Anda memiliki kesempatan untuk mengikuti program program beasiswanya, misalnya seperti Indonesia International Students Mobility Awards (IISMA). ISMA merupakan program pertukaran pelajar ke luar negeri yang dapat diikuti oleh mahasiswa program sarjana semester 4 dan 6. Cek laman site.iisma.id untuk informasi lebih lanjut.

 

f. Website kedutaan besar

Selain dari pemerintahan Indonesia, untuk Anda yang ingin melanjutkan studi ke luar negeri dapat mencari informasi melalui website kedutaan besar. Anda bisa menyesuaikan negara yang ingin Anda tuju untuk mengecek ketersediaan pendaftaran beasiswa yang Anda inginkan. 

 

g. Program CSR (Corporate Social Responsibility) dari perusahaan

Tidak hanya lembaga pemerintahan, namun sekarang banyak lho perusahaan yang memberikan beasiswa di bidang pendidikan. Anda dapat memantau atau mencari tahu informasi melalui laman perusahaan terkait. 

 

h. Media sosial 

Dengan berkembangnya digitalisasi, media sosial juga dapat menjadi sarana untuk mencari informasi mengenai beasiswa. Anda dapat mencari informasi ini melalui akun media sosial di berbagai aplikasi, termasuk lembaga, maupun organisasi pemerintah, non-pemerintah, maupun kampus Anda. Bahkan Anda juga dapat bergabung komunitas daring yang kerap membahas dan membagikan informasi-informasi beasiswa. Namun, tentu saja Anda perlu menyaringnya dengan baik ya!

 

i. Pameran Pendidikan 

Untuk Anda yang ingin mendapatkan informasi mendalam secara luring, Anda juga dapat mengikuti pameran pendidikan yang biasanya diadakan setiap tahun. Biasanya info mengenai pameran pendidikan dapat Anda temui di laman internet maupun melalui sosial media. 

 

j. Website Info Beasiswa

Nyatanya cukup banyak informasi yang dapat Anda temui melalui internet. Dengan pencarian melalui internet Anda dapat mengakses banyak laman dan informasi mengenai beasiswa. 

Baca juga: Sukses usaha dengan usaha  maksimal

Dengan adanya digitalisasi informasi pendaftaran beasiswa menjadi semakin mudah. Untuk Anda yang sedang ingin mendapatkan beasiswa, kenali diri Anda untuk menyesuaikan keinginanmu dan jangan lupa untuk mengecek pula persyaratan yang dibutuhkan ketika mendaftar. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Punya pertanyaan lebih lanjut? Segera log in ke daya.id dan gunakan fitur Tanya Ahli untuk mendapat jawaban langsung dari ahlinya. Pastikan Anda sudah mendaftar di daya.id untuk mendapatkan informasi dan tips bermanfaat lainnya secara gratis.

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

5.0

7 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Farraas A Muhdiar, M.Psi. M.Sc

Psikolog Klinis Anak & Remaja

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS