Dirilis

14 Januari 2022

Penulis

Shaina Nabila

Tinggi badan Anda sangat dipengaruhi oleh banyak hal, salah satunya adalah faktor genetik, namun faktor genetik diperkirakan hanya mempengaruhi 60%-80%, 20%-40% lainnya dipengaruhi oleh faktor lingkungan, zat gizi, dan olahraga. Rata-rata orang saat ini lebih tinggi dibandingkan orang yang lahir 100 tahun yang lalu, hal tersebut dapat dikarenakan kesejahteraan secara ekonomi dan zat gizi yang baik. 

Saat usia 1 tahun hingga masa pubertas (usia 12 tahun), biasanya orang akan bertambah tinggi 4 cm setiap tahunnya, setelah pubertas Anda mungkin tumbuh hingga 10 cm per tahun. Namun, hal tersebut juga bervariasi untuk setiap orang tergantung gender dan tulang rawan seseorang. Untuk sebagian besar orang, tinggi badan tidak akan bertambah setelah usia 18 tahun.

Ini berarti bahwa tinggi Anda sudah tidak akan bertambah lagi saat sudah beranjak dewasa. Namun, ada hal-hal tertentu yang dapat Anda lakukan sepanjang masa remaja untuk memaksimalkan potensi pertumbuhan Anda. Anda harus melanjutkan ini sampai dewasa untuk mempertahankan tinggi badan Anda.

 

Makan makanan yang bergizi seimbang

Makanan adalah salah satu faktor yang penting terhadap pertumbuhan tinggi badan seseorang. Seseorang dapat beradaptasi dengan makanan yang kurang baik dengan cara mengurangi laju pertumbuhan, yang menyebabkan stunting, dan pendeknya tinggi badan orang dewasa. 

Saat tahun-tahun pertumbuhan, sangat penting bagi tubuh Anda untuk mendapatkan zat gizi yang dibutuhkan untuk mengoptimalkan tinggi Anda. Untuk makanan sehari-hari Anda harus mencakup makanan bergizi seperti buah, sayur, protein, serta menghindari makanan yang tinggi gula, lemak trans, dan lemak jenuh. 

Saat usia tua, tinggi badan Anda akan menurun karena turunnya tingkat kepadatan tulang Anda, makan tingkatkan asupan kalsium Anda. Vitamin D juga meningkatkan kesehatan tulang. Makanan yang tinggi akan vitamin D, termasuk tuna, susu, dan kuning telur. 

Baca Juga: Jangan Malas, Ayo Berolahraga!

 

Olahraga yang teratur

Olahraga teratur memiliki banyak manfaat seperti memperkuat otot dan tulang Anda, membantu Anda mempertahankan berat badan, dan meningkatkan produksi hormon yang baik. Olahraga dapat meningkatkan pertumbuhan sel berikut contohnya :

 

1. Berenang

Saat berenang terjadi peregangan semua otot secara keseluruhan. Gaya dada adalah yang paling direkomendasikan, cocok untuk menambah tinggi badan.

 

2. Bola Basket

Saat bermain basket terjadi lompatan terus menerus di lapangan bola basket, sehingga tubuh lebih banyak mengeluarkan hormon pertumbuhan.

 

3. Jogging

Jika Anda menginginkan kaki yang panjang, jogging adalah solusi Anda karena dapat memperkuat tulang kaki secara alami.

Baca Juga: Aktivitas Fisik yang Anda Butuhkan

 

Memiliki postur yang baik

Postur tubuh yang buruk dapat membuat Anda terlihat lebih pendek dari yang sebenarnya. Seiring bertambahanya waktu dan usia, membungkuk juga dapat memengaruhi tinggi badan Anda. Anda harus terus sadar akan postur Anda saat berdiri, duduk, dan bahkan saat tidur. Ada beberapa gerakan yang dapat Anda lakukan untuk memperbaiki postur Anda dari waktu ke waktu. 

 

1. Cobra Stretch

Gerakan ini adalah gerakan yang umum dalam yoga, melakukan gerakan ini bermanfaat untuk pertumbuhan tulang rawan di antara tulang belakang Anda. Berbaring secara telungkup di lantai dengan kaki yang terbuka. Selanjutnya, tarik napas dalam-dalam, angkat dada dan perut, letakkan semua beban tubuh di telapak tangan. Tetap dalam posisi ini selama 30 detik dan kemudian perlahan-lahan lepaskan napas. Lakukan ini empat sampai lima kali sehari. Cobra Stretch juga memiliki manfaat lain, seperti memastikan penyerapan zat gizi yang lebih baik dengan meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen dalam tubuh.

 

2. Side stretch 

Peregangan ke samping akan memanjangkan otot, menambah tinggi badan dengan memperkuat otot interkostal. Berdiri tegak dengan kaki rapat. Pegang pinggul Anda lalu tekuk tubuh bagian atas Anda perlahan ke kanan, lalu ke kiri. Tahan setiap peregangan selama 10 detik dan kembali ke posisi awal. Ulangi peregangan dua kali dan lakukan dalam 10 set.

Tip: Saat melakukan peregangan samping, pastikan Anda merasakan otot-otot menarik sepanjang sisi Anda dari punggung bawah dan naik ke bahu Anda untuk berhasil meningkatkan pertumbuhan tinggi badan.

 

3. Wall stretch 

Stretching ini lebih sulit daripada yang terlihat. Mulailah dengan menghadap dinding dan letakkan tangan Anda rata di atasnya. Tempatkan kaki kanan ke depan, tumit rata dan lutut sedikit ditekuk. Selanjutnya, regangkan kaki kiri Anda ke belakang sebanyak mungkin, dan condongkan tubuh ke dinding. Setiap pengulangan di sini harus dilakukan selama 15 hingga 30 detik.

Tip: Saat melakukan peregangan ini, Anda akan melihat hasil yang lebih baik jika kaki Anda berjinjit karena otot betis terlibat dalam perenggangan.

Baca Juga: Inilah Alasan Anda Perlu Melakukan Yoga

Apabila Anda merasa memiliki tinggi badan yang kurang maksimal, Anda bisa mulai lakukan beberapa gerakan diatas. Selain menyehatkan, dan bagus untuk menjaga postur tubuh Anda, mungkin saja bisa menambah tinggi badan Anda saat ini.

Punya pertanyaan lebih lanjut mengenai aktivitas fisik dan olahraga? Segera log in ke daya.id dan gunakan fitur Tanya Ahli untuk mendapat jawaban langsung dari ahlinya. Pastikan Anda sudah mendaftar di daya.id untuk mendapatkan informasi dan tips bermanfaat lainnya secara gratis.

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

5.0

1 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Alvin Hartanto

Ahli Gizi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS