Dirilis

28 November 2022

Penulis

Linda Budiyarti

Bagi Anda pecinta sepakbola dunia, pastinya Anda pernah begadang, terkhusus pada musim piala dunia seperti sekarang ini. Karena sebagian pertandingan diselenggarakan pada malam atau dini hari waktu Indonesia. 

Anda kemungkinan sudah mempersiapkan banyak hal. Misalnya tidur lebih awal, dan pasang alarm agar bangun di jam pertandingan yang Anda ingin tonton. Atau bahkan Anda sama sekali tidak tidur. 

Lalu, Anda minum kopi saat begadang agar matanya tetap melek dan bisa menikmati pertandingan yang Anda tunggu-tunggu.

Baca juga: Tips untuk Tidur yang Berkualitas

Tapi, ternyata terlalu banyak mengonsumsi kopi tidak terlalu baik lho, meskipun dapat memberikan energi. Berlebihan mengonsumsi kopi dapat meningkatkan kadar gula darah dan menyebabkan kegemukan serta memicu penyakit lain. 

 

7 Minuman Penahan Kantuk Selain Kopi

Apakah Anda memiliki alternatif pilihan lain untuk menemani begadang selain kopi? Jika tidak berikut ada beberapa minuman yang cocok untuk menemani Anda begadang apalagi saat nonton bola:

 

1.    Coklat hangat

Coklat hangat memiliki kandungan theobromine yang berfungsi untuk meningkatkan energi. Selain itu coklat hangat juga ternyata rendah kalori lho, asal Anda tidak menambahnya lagi dengan pemanis. Cocok sekali untuk menemani Anda begadang, dan banyak manfaat lainnya, seperti meningkatkan kemampuan otak untuk berkonsentrasi, serta menjaga kesehatan sistem pencemaraan dan fungsi otak.

 

2.    Yoghurt 

Yoghurt adalah salah satu sumber protein yang baik yang berfungsi untuk menyediakan energi dalam jangka panjang bagi tubuh. Saat begadang, otak Anda akan bekerja lebih keras dibanding biasanya, dan pasti membutuhkan energi yang lebih banyak. Sebaiknya Anda mengonsumsi makanan atau minuman yang tinggi protein saat begadang.    

 

3.    Teh Hijau


Kandungan kafein pad teh hijau lebih rendah dibandingkan dengan kopi. Sangat cocok bagi Anda untuk menonton sepak bola saat larut malam. Selain itu juga teh hijau mengandung antioksidan untuk melindungi tubuh dari karsinogen. 

 

4.    Teh hitam

Sama dengan teh hijau, kandungan kafein pada the hitam juga lebih rendah dibanding degan kopi sehingga tetap bisa menstimulai otak untu terjaga. 

 

5.    Jus buah

Pasti Anda sudah tidak asing dengan jus buah, tapi pernahkah Anda mencoba meminum ini untuk begadang nonton bola? Seperti yang diketahui jus buah sangat banyak manfaatnya bagi tubuh kita tak hanya untuk menyegarkan saja. Untuk mendapatkan manfaatnya usahakan tidak menambah kadar gula yang banyak. 

 

6.    Air kelapa

Air kepala sangat bermanfaat untuk menghidrasi tubuh dan dapat mengisi kembali elektrolit yang hilang. Karena di dalam air kelapa mengandung mineral yang penting bagi tubuh kita misalnya magnesium, kalium, mangan, natrium dan kalsium, selain itu air kelapa mengandung vitamin C dan serat yang bagus bagi tubuh Anda. 

 

7.    Air putih


Yang paling mudah didapatkan dan begitu banyak manfaatanya. Mengonsumsi air putih dapat membantu Anda untuk mencukupi cairan dalam tubuh yang telah hilang. Air putih dibandingkan dengan jenis minuman lainnya jelas lebih mampu menghilangkan rasa haus sehingga menjadi opsi minuman efektif dalam penjaga kantuk Anda. Dan lebih bagus lagi air putih dapat memberikan energi untuk otot Anda hingga menyehatkan kulit, begitu banyak bukan manfaatnya.

Baca juga: Begadang Nonton Pertandingan Sepakbola, Coba 4 Tips Ini

Selain mencari minuman yang dapat menahan kantuk, Anda juga harus memperhatikan minuman yang tidak baik dikonsumsi saat begadang, yaitu seperti minuman berenergi. Usahakan untuk menghindari konsumsi minuman berenergi, hal ini karena minuman ini mengandung kafein dalam jumlah yang banyak setara dengan 5 cangkir kopi. Kafein yang terlalu banyak dalam tubuh dapat bersifat racun.

Nah itu beberapa minuman yang dapat Anda konsumsi untuk menemani begadang Anda saat menonton tim sepakbola kesayangan Anda. Ingat jangan terlalu berlebihan saat mengonsumsi kopi agar tubuh Anda lebih fit, hal yang berlebihan tentu tidak baik bukan. 

Selain itu jangan lupa juga untuk memperhatikan hal lainnya saat Anda begadang menonton sepak bola seperti memperhatikan posisi Anda saat menonton, menyiapkan waktu untuk mata Anda istirahat agar terhindar dari mata lelah dan pegal otot.

Baca juga: Makanan Sehat Menjaga Berat Badan Ideal

Dan yang tak kalah pentingnya jangan lupa melakukan peregangan otot, karena biasanya Anda berada dalam posisi yang sama dalam waktu yang cukup lama.  Jangan sampai karena terlalu sering begadang untuk menonton bola membuat tubuh Anda lelah. Jangan lupa tidur yang kurang sangat tidak bagus untuk kesehatan, tidur merupakan hak tubuh untuk beristirahat. 

Nah itu dia tips agar Anda tetap sehat saat begadang menonton sepak bola. Anda dapat update terus tips kesehatan lainnya dengan daftar di website daya.id dan login setiap hari. Eits, Anda juga bisa lho konsultasi dengan dokter atau ahli kesehatan lain di fitur Tanya Ahli. Jadi Tunggu apalagi, segera daftar dan login sekarang juga.

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

4.8

12 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

TA Herly Marwanto

29 November 2022

baik ... dipraktekkan

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Alvin Hartanto

Ahli Gizi

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS