Dirilis

17 Maret 2021

Tahukah Anda dengan apa yang dimaksud dengan passive income? Mendapatkan pendapatan pasif atau passive income adalah impian setiap orang disamping pekerjaan utama mereka. Sebab, dengan memiliki passive income ini, pendapatan yang akan didapatkan bisa lebih besar dan akan sangat membantu keuangan Anda. Lalu, apa sebenarnya pengertian dari pendapatan pasif dan bagaimana cara mendapatkannya?

 

Pengertian Passive Income

pengertian  passive income adalah
Pada dasarnya, pengertian passive income adalah bagaimana cara Anda menghasilkan uang diluar dari active income atau pendapatan aktif Anda. Biasanya, jenis pekerjaan ini hanya dilakukan di awal saja. Artinya Anda bisa merintis dahulu usaha yang akan berpeluang untuk mendapatkan passive income, kemudian tinggal menunggu hasilnya saja.

Contohnya adalah seperti ini. Misalnya Anda adalah seorang PNS (Pegawai Negeri Sipil) dengan active income atau pendapatan aktif sebesar 4 juta rupiah perbulannya. Di sela-sela pekerjaan utama sebagai PNS, Anda juga berprofesi sebagai seorang fotografer dan menjual hasil foto Anda di website dan mendapatkan 2 juta rupiah tiap bulannya.

Dalam 1 bulan, Anda berpeluang untuk mendapatkan 6 juta rupiah masuk ke rekening Anda. 2 juta tambahannya itulah yang disebut sebagai passive income. Anda tidak perlu selalu terlibat dalam kegiatan fotografi, namun pendapatan Anda tetap mengalir karena Anda telah memasangnya di website dan hanya tinggal menunggu pembeli foto. Tidak hanya menjual foto, ada banyak cara lain yang bisa membuat Anda mendapatkan pendapatan pasif.

 

Cara Mendapatkan Passive Income

cara mendapatkan  passive income

Berikut ini beberapa jenis pekerjaan yang bisa Anda lakukan, untuk mendapatkan passive income:

 

1. Menjual Produk Digital

Cara untuk mendapatkan pendapatan pasif yang pertama adalah dengan menjual produk digital. Buatlah sebuah produk digital yang menarik seperti misalnya ebook, foto, desain grafis, banner, undangan, dan sebagainya. Setelah itu, Anda bisa menjual produk tersebut melalui media sosial.

Ada beberapa website yang bisa menjadi tempat Anda menjual foto. Contohnya seperti shutterstock.com, freedigitalphoto.net, dreamstime.com, fotolia.com, dan bigstockphoto.com. Jika laku terjual, hasil keuntungan itulah yang akan menjadi passive income atau pendapatan pasif Anda.

 

2. Menyewakan atau Jual Beli Properti

Langkah kedua yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan passive income adalah dengan menyewakan atau jual beli properti seperti perumahan. Ini adalah salah satu yang banyak dipilih karena kebutuhan akan properti yang selalu tinggi dan berpeluang menghasilkan passive income yang besar.

Contohnya juga sangat beragam. Misalkan Anda membuka sebuah kos-kosan yang memiliki lokasi strategis dekat dengan universitas. Anda memang harus mengeluarkan modal terlebih dahulu untuk membangun kos-kosan tersebut. Namun, setelah selesai dibangun, maka passive income Anda juga akan mulai muncul.

Katakanlah setiap bulannya Anda memberi tarif kamar perbulan sebesar Rp500.000, dan total jumlah kamar kos yang Anda miliki adalah sebanyak 20 kamar. Maka, pendapatan pasif yang bisa Anda terima setiap bulannya adalah sebesar Rp10.000.000.

 

3. Berinvestasi

Selain menjual karya digital dan menyewakan properti, Anda juga bisa mendapatkan passive income dari hasil investasi. Ini juga menjadi cara yang banyak dipilih oleh sebagian orang. Instrumen investasi yang bisa Anda pilih juga sangat beragam, seperti reksadana, saham, emas, atau deposito. Pendapatan pasif yang akan Anda dapatkan, berasal dari keuntungan investasi yang dihasilkan. Selain sangat membantu keuangan, investasi juga bisa membantu Anda mempersiapkan keuangan untuk masa depan yang lebih tertata dan mencapai kebebasan finansial.

Itulah pengertian passive income dan 3 cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan pendapatan pasif tersebut. Pada dasarnya, passive income adalah cara memperoleh pendapatan diluar dari pendapatan atau pekerjaan utama yang Anda miliki. Berbagai cara di atas bisa Anda pilih untuk membantu mendapatkan passive income yang Anda inginkan. Anda juga bisa berkonsultasi dengan ahli perencana keuangan dari Daya.id seputar usaha apa saja yang bisa mendatangkan passive income lainnya.

Untuk informasi lain terkait tips usaha maupun produk keuangan lainnya. Anda bisa membacanya di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi keuangan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, yuk kunjungi Daya.id sekarang juga!

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

4.3

3 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

putra astaman

28 Desember 2022

Ok

Balas

. 0

putra astaman

04 Desember 2022

Ok

Balas

. 0

Rudi haryono

17 November 2021

Mantap

Balas

. 0

putra astaman

11 November 2021

Informatif

Balas

. 0

putra astaman

11 November 2021

Informatif

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS