Dirilis

11 Desember 2022

Penulis

Alin Kristiasti Fohan

Di saat TikTok semakin mendominasi tren media sosial 2022, Instagram sepertinya masih punya lho pengguna aktif dari Indonesia. Menurut Instagram Engagement Report 2022 yang dirilis platform Hubspot bekerjasama dengan Mention, Indonesia menduduki peringkat 13 sebagai negara dengan jumlah posting terbanyak. Peringkat pertamanya adalah Amerika Serikat, diikuti oleh Brazil, Inggris Raya, India, dan Rusia.

Sayangnya, laporan itu tidak menulis berapa banyak pengguna dari Indonesia yang tidak posting konten, tapi rajin scrolling dan stalking di dalam Instagram. Bagaimanapun, mereka juga bisa jadi cold prospect untuk bisnis Anda, bukan?

 

Tipe Konten Terbaik di Instagram 2022

Jika TikTok unggul karena videonya, sepertinya pada 2022 ini, Instagram juga sama. Karena Instagram Engagement Report 2022 juga menulis, secara global, performa konten bergerak seperti video dan carousel jauh lebih unggul dibanding konten gambar tunggal.

Nah, maka itu, sebagai pelaku usaha atau social media marketer, Anda disarankan untuk terus bereksperimen menggunakan video dan carousel, agar akun dan konten bisnis Anda bisa punya performa yang oke di Instagram.

Ada beberapa ide yang bisa Anda coba:

 

1.    Desak di Instagram Stories

Di awal 2022, Hubspot memprediksi Instagram Stories memiliki Return of Invesment (ROI) terbaik ke-2 yang dimanfaatkan oleh 45% pemasar Instagram. Faktanya, pengguna Instagram suka melihat video di Stories. Secara global selama 2022, 500 ribu pengguna melihat Stories setiap hari.

Tips untuk Anda, gunakan teks ringkas, karena Anda hanya punya beberapa detik untuk menarik perhatian pengguna, sebelum mereka berpikir untuk swipe ke konten berikutnya. Selain itu, gunakan pesan yang terkesan mendesak, seperti “Penawaran terbatas”, dan utamakan penggunaan gambar vertikal.

 

2.    Bercerita di Instagram Feed

2022 bisa jadi tahun pertama bagi sebagian marketer dalam memanfaatkan Reels di Instagram. Tapi seperti yang kita bahas di atas, performa Reels pada 2022 jauh lebih baik dibandingkan konten gambar tunggal. Begitu juga dengan carousel.

Tips untuk Anda, jangan menjejali konten Anda dengan terlalu banyak informasi. Tetap perhatikan keindahan konten. Desain dalam satu kesatuan cerita. Mulai dengan sesuatu yang menarik perhatian pembaca, lanjutkan dengan konten utama, dan tutup dengan call to action.

 

Konten Instagram untuk Dewasa Muda

Menurut Statista.com, 38,3% pengguna Instagram di Indonesia berusia 18-24 tahun, dimana mereka adalah jumlah usia terbanyak sampai Agustus 2022. Diikuti oleh 29% pengguna berusia 25-34 tahun, 13,7% berusia 13-17 tahun, 11,8% berusia 35-44 tahun, dan sisanya berusia di atas 45 tahun.

Nah, jika Anda ingin terus memasarkan bisnis dan menarik perhatian calon pembeli di Instagram, Anda perlu perhitungkan, kira-kira konten apa yang sesuai ya. Anda bisa coba mulai mencari tahu konten seperti apa sih yang populer dan banyak disukai. 

Nah, untuk membantu Anda, ada beberapa ide lagi yang bisa Anda coba.

 

1.    Konten yang mencerminkan brand value

Jenis konten ini merupakan konten yang paling populer digunakan oleh sebagian social media marketer. Bahkan menurut marketer di Instagram, konten yang mencerminkan brand value memiliki ROI tertinggi dari semua jenis konten. 

 

2.    Konten yang fokus pada layanan dan merek

Jenis konten ini diprediksi memiliki ROI tertinggi kedua. Maka itu, Anda perlu menggali, cara menyajikan layanan dan merek bisnis Anda, dengan keindahan yang disukai pengguna Instagram.

 

3.    Konten interaktif

Jenis konten ini juga populer di kalangan marketer di Instagram, apalagi sejak pandemi. Tidak heran konten ini menjadi pilihan investasi pertama bagi para pemasar dibanding konten yang lainnya.

 

4.    Konten lucu

Jenis konten ini dianggap paling efektif mendapatkan followers, share, dan engagement di Instagram. Oh ya, kembali mengutip Instagram Engagement Report 2022, konten reach adalah salah satu keunggulan TikTok yang membuatnya kian mendominasi. Anda bisa coba mengadaptasinya di Instafram.

Semoga laporan dan beberapa tips di atas bisa membantu Anda bersiap-siap menghadapi 2023.Jika Anda memiliki pertanyaan lain seputar keuangan dan usaha, silakan ajukan pertanyaan Anda di kolom Tanya Ahli! Silakan daftarkan juga diri Anda di daya.id untuk mengetahui berbagai tips dan info lainnya.

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

4.9

16 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

siska pratiwi

03 Desember 2023

Kontennya bagus dan bisa dicoba 👍🏻

Balas

. 0

Junaedi

15 Maret 2023

Good 👍

Balas

. 0

Arrino Fatra

06 Maret 2023

Good

Balas

. 0

Fando hari susetyo

14 Desember 2022

Masukk

Balas

. 0

Feri Juliansa Putra Rajagukgukguk

14 Desember 2022

Good

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Nur Anasta Rahmat

Digital Marketing Expert

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS