Bantu Anak dan Remaja Miliki Kesehatan Mental yang Lebih Baik

Dirilis

22 Januari 2023

Penulis

Annisa Hanan

Narasumber

Fiqah Soraya Alhaddar

Pekerjaan

CEO RuangBeka

Fiqah Soraya Alhaddar adalah seorang psikolog anak dan remaja yang sedang membangun RuangBeka, yaitu ruang bimbingan dan edukasi karier di Indonesia. Platform ini dibangun sejak 2018. 

Baca Juga: Tumbuhkan Mental Sehat, Agar Anak Dapat Menikmati Hidup 

2018 merupakan tahun viralnya permainan question and answer di Instagram. Fiqah melihat potensi itu dan menggunakan nilai sosial yang dibawa oleh RuangBeka, untuk membuka konseling kesehatan mental, khususnya di bidang bimbingan karier secara gratis melalui instagram.

Baca Juga: Selain Fisik Bugar, Olahraga Juga Menyehatkan Mental Anda

RuangBeka mulai dikenal dan mendapat respon positif dari sebagian orang. Suatu hari ada seorang klien RuangBeka yang ingin berkuliah di Sastra Jerman Universitas Padjajaran, Bandung. Namun, orang tuanya tidak mendukung. Tim RuangBeka mendampingi sang anak agar dapat meyakinkan orang tuanya hingga akhirnya diizinkan. 


Hal tersebut merupakan salah satu pengalaman yang membahagiakan bagi tim RuangBeka. RuangBeka menekankan bahwa klien tidak boleh bergantung kepada psikolog. Hal ini karena kunci dari kesehatan mental adalah pengelolaan. Masalah kesehatan mental yang kita alami hanya dapat diselesaikan oleh diri kita sendiri.

Beberapa isu kesehatan mental yang diutamakan oleh RuangBeka antara lain, Psychological first AID for myself, for my beloved one and building mental health resilience for active worker. Isu tersebut merupakan cara agar kita dapat mengendalikan diri dan menguatkan mental dalam mengahadapi sebuah situasi. “Tema ini bertujuan agar kita punya P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan)  ketika situasi yang mengganggu kesehatan mental kita terjadi,” kata Fiqah.

Apa saja sih poin bahwa kita sudah memiliki  Psychological first AID? 

Tampak kesejahteraan pada diri kita atau mengenal potensi diri, mampu mengelola segala stres dalam hidup kita, produktif, dan bisa berkontribusi ke masyarakat atau lingkungan 
Sebagai psikolog anak, Fiqah menyampaikan, anak yang cerdas terbentuk dari komunikasi orang tuanya. Komunikasi orang tua yang demokratis atau berdiskusi dengan anak Ketika ada masalah, bukan mencubit, memarahi atau menghinanya di depan orang lain. Lalu bagaimana jika anak tantrum di situasi yang kurang tepat? Berikanlah space place pada anak. Ajak anak ke tempat yang nyaman dan aman baginya. Tanyakan masalah yang dirasakan dan dengarkan hingga tenang kembali. Kenyataanya, tidak semua orang tua mampu sabar seperti itu? 

Oleh karena penting adanya kelas parenting sehingga orang tua dapat memahami jalur perkembangan usia anak. Setiap fase usia memiliki tugasnya masing-masing. Usia 18 tahun yang merupakan fase dari remaja akhir ke dewasa awal dimana segala hal adalah persiapan. Berbeda di usia 20 tahun ke atas, kita sudah dituntut untuk melakukannya seperti, bekerja, menikah dan lain sebagainya. 

 

Ingin Punya Psikotes dan Keliling Indonesia

Ke depannya RuangBeka ingin membuat alat ukur psikologi, yaitu psikotes dan keliling Indonesia. Menurut Fiqah, psikotes di Indonesia tidak banyak yang dapat mengembangkannya. Sebab, psikotes sendiri hanya dapat diubah oleh ahli psikometri. Psikometri adalah ilmu yang berfokus untuk membangun konstruksi alat ukur. Kebetulan, RuangBeka memiliki ahli psikometri, sehingga harapannya tim RuangBeka dapat membuat alat ukur minat dan bakat yang selalu upgrade sesuai perkembangan zaman.

Di sisi lain, jika ada yang ingin membangun membagun platform sosial lainnya, dia berpesan, “Temukan core value hidup Anda dan bentuk core value tersebut dalam komunitas atau perusahaan Anda. Tuhan sudah memberikan natural interest pada setiap orang. Carilah yang buat Anda bergairah di bidang tersebut dan fokus. Zaman sekarang bukanlah zaman generalist tetapi specialist. Contohnya ketika daftar PNS (Pegawai Negeri Sipil), apabila jurusan tidak linier dengan posisi yang dituju biasanya tidak bisa. Kita adalah pemimpin di hidup kita. Teruslah beraktifitas dan melakukan hal yang bermanfaat. Tetaplah berjuang, berproses dan berprogres,” katanya. 

Apabila Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai kegiatan sosial atau masalah Kesehatan dalam proses pengembangan karir lainnya Segera log in ke daya.id dan manfaatkan fitur Tanya Ahli untuk mendapat jawaban langsung dari ahlinya. Pastikan Anda sudah mendaftar di daya.id untuk mendapatkan informasi dan tips bermanfaat lainnya secara gratis.

Penilaian :

5.0

8 Penilaian

Kisah Sukses Lainnya

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS