Dirilis

22 Maret 2021

Penulis

Tim Daya Tumbuh Usaha

Keripik tempe adalah salah satu jenis makanan ringan yang banyak diminati masyarakat. Tidak heran jika usaha keripik tempe juga banyak diminati karena menjadi peluang usaha yang menjanjikan. Bahkan, jika bisa mengelola dan mengembangkan usaha tersebut, jumlah omzet dari usaha tempe ini bisa mencapai jutaan rupiah.

Cara Memulai Usaha Keripik Tempe yang Baik dan Benar

Bagi Anda yang tertarik untuk menjalankan usaha keripik tempe, inilah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membuka usaha ini:

1. Tentukan Skala Usaha, Lakukan Persiapan, dan Perhitungkan Modal

lakukan persiapan usaha usaha keripik tempe
Langkah pertama yang harus Anda lakukan sebelum membuka usaha ini adalah dengan menentukan skala usaha yang akan dijalani. Apakah akan membukanya dalam skala rumahan atau langsung ke dalam produksi yang besar. Ini sangat penting untuk dilakukan karena akan menentukan langkah selanjutnya dalam usaha keripik tempe.
Katakanlah Anda sudah menentukan untuk merintis usaha ini pada skala rumahan. Maka, kemudian lakukan persiapan dan perhitungan modal. Mulai analisa apa saja peralatan yang harus Anda beli dan penuhi agar produksi keripik tempe bisa berjalan lancar. Contohnya membeli bahan baku, alat penggorengan keripik tempe, alat pengemas tempe, alat pemotong tempe, dan sebagainya.

2. Pastikan Kualitas Keripik Tempe Berada dalam Kondisi Terbaik

Kualitas keripik tempe yang Anda produksi nantinya akan mempengaruhi daya beli serta konsumsi dari masyarakat, pada usaha Anda. Kualitas dari keripik tempe ini meliputi beberapa hal seperti layak tidaknya keripik tersebut untuk dikonsumsi, cita rasa tempe, hingga tampilan atau pengemasan yang baik.
Hal ini dapat dimulai dari pemilihan bahan baku yang berkualitas, yaitu kedelai terbaik untuk digunakan, minyak yang digunakan untuk menggoreng, serta cara produksi yang digunakan. Pastikan bahwa pada setiap proses akan menghasilkan keripik tempe yang berkualitas.

3. Buat Varian Rasa dan Buat Kemasan yang Bagus

buat variasi rasa dan kemasan keripik tempe yang bagus
Supaya keripik tempe yang Anda produksi ini dikenal oleh masyarakat secara luas maka buatlah sesuatu yang menarik. Misalnya dengan membuat berbagai varian rasa yang tak akan membuat mereka bosan. Dan konsumen/pembeli pun bisa menyesuaikan keripik tempe yang mereka beli dengan selera rasa mereka masing-masing.
Anda juga bisa melakukan riset terlebih dulu dalam varian rasa yang akan dipilih. Misalnya rasa jagung bakar, pedas manis, keju dan sebagainya. Selain itu, dalam memproduksi keripik tempe yang berkualitas, Anda juga harus mengutamakan kemasan dari produk tersebut.
Kualitas dari kemasan produk keripik tempe yang Anda jual, akan berpengaruh pada kualitas dari isi di dalamnya, yaitu daya simpan produk keripik itu sendiri dan juga tingkat keawetan makanan tersebut. Apabila kemasannya tidak menarik dan tidak layak pakai, maka keripik tempe akan mudah berbau tengik dan cepat berjamur.

4. Proses Pemasaran

Lakukan pemasaran dengan benar dan tepat sasaran sesuai target pasar yang telah ditentukan sebelumnya. Untuk permulaan, Anda bisa menitipkan keripik tempe ini kepada warung-warung kecil atau pada masyarakat sekitar. Dengan begitu, jumlah permintaan akan meningkat secara bertahap. Lama kelamaan permintaan akan meningkat dan produk Anda bisa menjadi produk yang laris manis.

5. Buat Inovasi yang Menarik

Inovasi dalam dunia usaha juga menjadi hal yang sangat penting. Anda juga harus membuat inovasi yang menarik dalam usaha keripik tempe ini. Misalnya buat bentuk tempe yang unik dan tidak selalu bulat atau kotak seperti keripik tempe pada umumnya. Hal itu akan menarik perhatian masyarakat dan ingin mencoba membeli keripik tempe Anda.

Itulah beberapa cara memulai usaha keripik tempe. Usaha makanan ringan ini memang sangat menjanjikan untuk dijalani. Diharapkan, dengan berbagai langkah diatas, Anda bisa membuka usaha olahan tempe yang laris manis dan sukses dipasaran. Anda juga bisa berkonsultasi dengan praktisi & trainer UMKM dari Daya.id seputar cara usaha keripik ini yang benar dan bagaimana cara untuk mengembangkan usaha ini.

Untuk informasi lain terkait tips usaha maupun produk keuangan lainnya. Anda bisa membacanya di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi keuangan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, yuk kunjungi Daya.id sekarang juga!               

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

5.0

2 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 5 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS