Dirilis

13 Januari 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Bagi Anda yang tertarik untuk berinvestasi dengan jenis ini, maka kenali terlebih dahulu apa saja macam-macam reksadana yang bisa dipilih. Pada dasarnya, reksadana merupakan salah satu jenis atau bagian dari investasi yang bisa menjadi pilihan bagi pemodal yang baru saja memulai, ataupun memiliki keterbatasan, waktu, juga pengetahuan. Sebab pada pelaksanaannya nanti, aktivitas ini akan dibantu oleh manajer investasi.

Dengan adanya reksadana, maka semakin banyak pihak yang semakin ‘melek’ dan terpacu untuk berinvestasi. Semakin tinggi pula kesadaran bahwa aktivitas yang satu ini bisa mendatangkan keuntungan di masa yang akan datang juga sebagai salah satu cara mengatur keuangan pribadi agar hidup mapan. Reksadana sendiri terdiri dari 4 unsur penting, yaitu: kumpulan dana investor, diinvestasikan pada instrumen investasi, dikelola oleh manajer investasi, dan merupakan instrumen jangka menengah dan panjang.

Mengacu pada  Undang-undang Pasar Modal Nomor 8 Tahun 1995 pasal 18, ayat (1), bentuk hukum Reksadana di Indonesia ada dua, yakni Reksadana berbentuk Perseroan Terbatas (PT. Reksa Dana) dan Reksadana berbentuk Kontrak Investasi Kolektif (KIK).

 

Apa dan Bagaimana Pelaksanaan Macam-Macam Reksadana itu?

macam-macam reksadana
Berikut ini merupakan informasi mengenai macam-macam reksadana yang sebaiknya Anda ketahui dan pahami, yaitu:

 

1. Reksadana Pasar Uang (Money Market Fund)

Yaitu jenis reksadana yang berinvestasi pada jenis instrumen pasar uang dengan masa jatuh tempo kurang dari satu tahun. Bentuk-bentuk investasinya adalah:
  • Time deposit (deposito berjangka),
  • Certificate of deposit (sertifikat deposito),
  • Sertifikat Bank Indonesia (SBI),
  • Surat Berharga Pasar Uang (SBPU)
  • Dan instrumen pasar uang lainnya
Tujuan investasi ini adalah menjaga likuiditas dan pemeliharaan modal dengan resiko yang terbilang cukup rendah, sehingga cocok menjadi pilihan investasi bagi pemula.

 

2. Reksadana Pendapatan Tetap (Fixed Income Fund)

Macam-macam reksadana berikutnya adalah reksadana pendapatan tetap. Yaitu  yang menginvestasikan setidaknya 8% aktivanya dalam bentuk obligasi atau efek utang. Tujuannya agar tingkat pengembaliannya stabil dengan resiko yang cukup besar jika dibanding dengan reksadana pasar uang.

 

3. Reksadana Campuran (Balance Mutual Fund)

Sesuai dengan namanya, investasi ini berasal dari pengalokasian dana dari portofolio investasi yang bervariasi. Instrumennya bisa saham dan dikombinasikan dengan obligasi. Macam-macam reksadana ini bertujuan untuk pertumbuhan harga dan juga pendapatan.

 

4. Reksadana Saham (Equity Fund)

Macam reksadana yang satu ini  menginvestasikan sekurang-kurangnya 80% dari aktivanya dalam bentuk bentuk efek yang bersifat ekuitas, dengan tujuan pertumbuhan harga saham jangka panjang. Namun resikonya pun relatif lebih tinggi.

 

Keuntungan Investasi Reksadana

kenali macam-macam reksadana
Apa saja keuntungan yang bisa kita dapatkan dengan jenis investasi yang satu ini? Berikut pemaparannya:
  • Dapat melakukan diversifikasi investasi tanpa modal besar
  • Modalnya tidak besar tapi untungnya bisa tinggi
  • Investasi dilakukan dalam berbagai bentuk atau macam produk
  • Bahkan investor pemula atau yang belum cukup pengetahuan pun bisa tetap mendapat keuntungan
  • Tidak perlu repot untuk menganalisis dan mengelola proses investasi
  • Dibantu oleh manajer investasi.
  • Informasinya transparan
  • Likuiditas tinggi

Itulah informasi mengenai mengenai investasi dan macam-macam reksadana. Dari informasi ini bisa kita ketahui bahwa ada beberapa macam investasi reksadana, mulai dari pendapatan tetap, reksadana campuran, dan reksadana saham. Diharapkan penjabaran di atas bisa menjadi pertimbangan untuk menentukan produk investasi yang akan dijalankan.

Apabila Anda tertarik untuk mulai berinvestasi di reksadana, maka Anda bisa memilih produk keuangan reksadana dari Bank BTPN. Produk reksadana ini dikelola oleh manajer investasi yang profesional dan independen, sehingga bisa mengembalikan modal dengan optimal dan memperkecil resiko kerugian investasi.

Untuk informasi lain terkait tips usaha maupun produk keuangan lainnya. Anda bisa membacanya di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi keuangan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, yuk kunjungi Daya.id sekarang juga!
 

Sumber:

Diolah berbagai sumber

Penilaian :

0.0

0 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Ari Handojo

Business Coach

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS