08 Mei 2022
Dirilis
Penulis
Isyaq Muhaqqiq
Pelayanan konsumen menjadi garda terdepan bagi bisnis. Pelayanan bisa menjadi hal pertama yang dirasakan oleh konsumen, dan bisa selalu teringat dibenak para konsumen. Maka dari itu, Anda perlu membangun pelayanan terbaik untuk konsumen, sehingga impresi yang dirasakan oleh konsumen selalu baik.
Apalagi dalam memilih tempat membelanjakan kebutuhan, sebagian konsumen tidak hanya mempertimbangkan persoalan harga, tetapi juga mementingkan pelayanan yang akan dia dapat. Pelayanan konsumen yang baik akan memberikan kepuasan bagi konsumen, kepuasan itulah yang akan membawa loyalitas konsumen kepada bisnis.
Arti Pelayanan Konsumen
Pelayanan adalah tindakan atau perbuatan seseorang atau suatu organisasi untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan, sesama karyawan, dan pimpinan. Pelayanan secara umum dapat diartikan sebagai kegiatan yang diperuntukan atau ditujukkan untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan, karena melalui pelayanan ini kebutuhan dan keinginan pelanggan dipenuhi. Terlihat dari definisi pelayanan, kegiatan ini merupakan hal yang krusial dan perlu dilakukan dengan baik oleh pelaku usaha sebagai bentuk pemenuhan kepuasan konsumen.
Dampak Pelayanan Konsumen Terhadap Bisnis Anda
Setelah kita mengetahui apa itu pelayanan konsumen, kita perlu mengetahui juga akan pentingnya pelayanan konsumen untuk bisnis kita.
Ada beberapa hal yang membuat pelayanan konsumen sangat penting dan berpengaruh kepada bisnis Anda, antara lain:
1. Pelayanan yang baik akan membuat konsumen menjadi loyal
Tak bisa dipungkiri bahwa kualitas pelayanan menjadi hal yang membuat konsumen senang dan merasa nyaman untuk bertransaksi. Ketika konsumen sudah nyaman, konsumen akan setia menjadi pelanggan bisnis Anda.
2. Pelayanan yang baik membuat konsumen menjadi media iklan gratis bisnis Anda
Ketika seorang konsumen menjadi loyal, karena pelayanan yang didapatnya memuaskan, maka konsumen bisa secara sukarela mempromosikan bisnis tersebut kepada orang-orang terdekatnya. Promosi dari mulut ke mulut ini akan memberikan keuntungan bagi bisnis.
3. Membuat bisnis menjadi long lasting
Jika bisnis memperhatikan dan terus mempertahankan kualitas pelayanan dengan baik, maka bisnis tersebut akan memiliki umur yang panjang dan bertahan lama. Sebaliknya, jika bisnis tidak menaruh perhatian lebih kepada kualitas pelayanan, maka bisnis tersebut akan kehilangan konsumennya dan mengalami kerugian hingga gulung tikar.
4. Meningkatnya keunggulan kompetitif dibanding kompetitor
Pelayanan yang baik bisa meningkatkan citra perusahaan. Dengan nama baik yang meningkat, perusahaan menjadi satu langkah di depan para kompetitornya.
Elemen Penting dalam Pelayanan Konsumen
Dari beberapa poin di atas, terlihat bahwa pelayanan konsumen sangat penting bagi bisnis. Maka itu Anda perlu meningkatkan dan menjaga performa pelayanan, agar berdampak kepada profitabilitas bisnis, karena memiliki konsumen yang loyal.
Ada beberapa elemen dan komponen penting dalam pelayanan konsumen yang perlu diperhatikan.
1. Komunikasi yang jelas
Untuk menciptakan pelayanan yang baik, diperlukan komunikasi yang jelas di dalam seluruh elemen bisnis, agar tidak adanya gap antar proses bisnis yang memperlambat pelayanan.
2. Kebijakan yang efektif
Kebijakan yang efektif juga diperlukan untuk menciptakan SOP yang jelas. SOP tersebut merupakan perangkat penting dalam strandarisasi pelayanan dalam sebuah bisnis sehingga tidak adanya perbedaaan pelayanan.
3. Adanya pelatihan staf yang bagus
Dengan itu staf dari perusahaan menjadi lebih terlatih untuk memberikan kualias pelayanan yang maksimal.
4. Teknik penyelesaian masalah yang kreatif
Perusahaan harus mampu memiliki teknik penyelesaian masalah yang kreatif, sehingga apabila kedepannya ada masalah antara perusahaan dan konsumen, perusahaan dapat mengatasinya tanpa perselisihan yang berkelanjutan dan tetap memberikan kepuasan kepada konsumen.
Tips Membangun Pelayanan Konsumen
Mari coba kita pahami bagaimana tipsnya membangun pelayanan yang baik dalam bisnis.
1. Ketahui secara jelas produk dan layanan
Pelayanan sebagai garda terdepan dalam bisnis, sudah sepatutnya tim pelayanan konsumen mengetahui luar dalam produk dan layanan yang ditawarkan oleh bisnis. Sehingga ketika nantinya ada konsumen yang bertanya, Anda dan tim bisa menjawab dengan benar dan memberikan pelayanan konsumen dengan prima.
2. Jadikan konsumen seperti teman sendiri
Anda dan tim harus memberikan senyuman manis saat menyambut konsumen, dan memberikan salam ketika membuka pembicaraan. Sikap ramah dan sopan kepada pelanggan juga perlu diperhatikan sehingga konsumen merasa nyaman ketika meminta bantuan kepada Anda dan tim.
3. Tanggapi dengan cepat kebutuhan konsumen
Konsumen dengan berbagai kebutuhan dan permintaan yang sering kali mendesak, perlu direspon segera oleh Anda sebagai pemilik bisnis atau tim pelayanan konsumen, agar dapat memberikan pelayanan terbaik. Kecepatan dan kemampuan memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada menjadi penialaian terhadap pelayanan suatu bisnis.
4. Hormati konsumen apapun kondisinya
Konsumen adalah raja. Kalimat ini lah yang mendasari bahwa Anda dan tim harus melayani konsumen dengan prima selayaknya raja. Seringkali dalam melayani konsumen, banyak hal-hal yang dapat membawa emosi atau tidak menyenangkan. Pada posisi seperti inilah, Anda dan tim harus tetap tenang dan menghormati konsumen.
5. Dengarkan perkataan konsumen sebaik mungkin
Mendengarkan adalah salah satu rahasia memberikan pelayanan yang paling sederhana. Anda dan tim harus paham apa yang dikatakan konsumen, baik yang dikatakan secara verbal maupun nonverbal. Kesalahan mendengar atau penafsiran atas apa yang dikatakan konsumen dapat menyebabkan masalah.
6. Ucapkan terima kasih kepada konsumen
Ucapan terima kasih dapat memberikan kesan yang istimewa di hati konsumen. Berterima kasih dapat menjadi langkah dalam memberikan pelayanan terbaik. Dengan kesan baik yang diterima konsumen akan menimbulkan kepuasan dalam diri konsumen.
7. Berikan kesempatan konsumen untuk memberikan feedback
Feedback bagi sebuah bisnis sangatlah penting, feedback dapat menjadi alat evaluasi untuk meningkatkan performa pelayanan bisnis. Untuk mengetahui evaluasi tersebut, sebaiknya Anda dan tim menanyakan kepada konsumen yang langsung merasakan pelayanan yang diberikan.
Seperti itulah tahapan-tahapan yang dapat dilakukan dalam membangun pelayanan konsumen yang baik.
Baca Juga: Strategi Untuk Mempertahankan Kepuasan Pembeli Online
Apabila ada pertanyaan lebih lanjut mengenai pembahasan cara membangun pelayanan konsumen yang baik, Anda bisa bertanya langsung pada ahlinya pada fitur Tanya Ahli. Dapatkan juga informasi menarik dan bermanfaat lainnya di Daya.id dengan registrasi diri di www.daya.id/register. Selamat Mencoba dan semoga bermanfaat!
Sumber:
Berbagi sumber
Berikan Komentar
Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Serise Yan Royaperdana
29 February 2024
?
Balas
.0
Serise Yan Royaperdana
05 April 2023
?
Balas
.0
putra astaman
28 October 2022
Bagus
Balas
.0
putra astaman
28 October 2022
Bagus
Balas
.0