Dirilis

06 Oktober 2021

Penulis

Tim Penulis Daya

Reksadana terproteksi adalah salah satu jenis reksadana yang bisa dipilih oleh masyarakat. Sayangnya, masih banyak masyarakat yang belum familiar dengan jenis reksadana ini. Inilah berbagai hal yang perlu Anda ketahui mengenai reksadana terproteksi, keuntungan, manfaat, dan resikonya.

 

Pengertian Reksadana Terproteksi dan Keuntungannya

reksadana terproteksi adalah
Menurut Otoritas Jasa Keuangan (OJK) reksadana terproteksi adalah jenis reksadana dimana investor akan diberikan jaminan perlindungan 100% hingga terhadap dana pokok investasi hingga ketika jatuh tempo. Bentuk reksadana jenis ini umumnya berupa surat utang atau obligasi baik yang berasal dari pemerintah maupun korporasi (perusahaan).
Penempatan reksadana terproteksi antara 70% bahkan bisa mencapai 100% untuk obligasi baru sisanya dimasukkan ke dalam pasar uang. Jenis reksadana ini relatif aman dan cocok bagi Anda yang baru berkecimpung di dunia investasi. Sebab, dibandingkan dengan bentuk reksadana lainnya jenis terproteksi ini memang menawarkan keuntungan tersendiri. Beberapa keuntungan dari reksadana terproteksi antara lain sebagai berikut.

 

1. Jangka Waktu Investasi

Jangka waktu untuk investasi jenis ini umumnya sekitar 3 sampai 4 tahun. Meskipun begitu investor bisa mencairkan dananya kapanpun dibutuhkan dengan catatan tidak akan mendapatkan proteksi pada pokok reksadana tersebut. Agar tetap mendapatkan proteksi maka harus menyesuaikan dengan jangka waktu investasi yang telah ditentukan oleh manajer.

 

2. Nilai Keuntungan Lebih Tinggi dari Produk Bank

Reksadana terproteksi menawarkan nilai keuntungan yang cukup menggiurkan bahkan bisa lebih tinggi dari produk yang dimiliki oleh bank seperti deposito misalnya. Besaran nilai reksadana jenis ini ada pada kisaran antara 7% hingga 17,6%.

 

3. Keuntungan Diterima Secara Periodik

Investor akan menerima imbal hasil atau keuntungan dari reksadana yang dimilikinya tersebut secara periodik. Pemberian keuntungan diberikan kepada investor dalam periode 3 bulan, 6 bulan atau 12 bulan.

 

Manfaat Reksadana Terproteksi

Sementara itu, manfaat dari reksadana terproteksi yang bisa diperoleh investor antara lain :
▪    Dana yang diinvestasikan relatif aman karena dijamin 100% sampai waktu jatuh temponya.
▪    Pemberian keuntungan dilakukan secara periodik sehingga bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup.
▪    Investor bisa mendapatkan keuntungan yang cukup tinggi dibandingkan kalau menyimpan dananya dalam bentuk tabungan maupun deposito.

 

Risiko dan Kekurangan Reksadana Terproteksi


Meski menguntungkan, namun seperti bentuk investasi lainnya di samping mendatangkan keuntungan reksadana terproteksi juga memiliki beberapa risiko dan kekurangan. Memahami apa risiko dan kekurangan diharapkan bisa membantu Anda lebih mudah memutuskan apakah investasi ini cocok atau tidak. Adapun risiko dan kekurangan dari reksadana yang terproteksi tersebut adalah sebagai berikut.

 

1. Periodenya Pembelian Terbatas

Anda hanya bisa membeli produk reksadana ini dalam waktu tertentu saja yaitu pada saat berlangsungnya penawaran. Setelah masa penawaran selesai maka pembelian juga ditutup sehingga Anda tidak bisa melakukan top up atau penambahan saldo lagi.

 

2. Pengelolaan Secara Pasif

Pada reksadana terproteksi ini manajer investasi melakukan pengelolaan tidak secara aktif melainkan pasif. Artinya manajer investasi tidak aktif melakukan jual beli obligasi di pasar modal sehingga investor tidak bisa mendapatkan keuntungan dari selisih harga jual dan harga beli reksadana tersebut.

 

3. Penurunan Nilai Pokok

Salah satu risiko yang harus diketahui oleh investor yaitu bahwa produk reksadana terproteksi bisa mengalami penurunan nilai pokok. Turunnya nilai pokok investasi pada reksadana ini bisa terjadi saat investor mencairkan dananya sebelum masa jatuh temponya. Risiko penurunan pada nilai pokok juga disebabkan oleh adanya kegagalan pembayaran obligasi oleh penerbitnya.

Itulah berbagai informasi seputar reksadana terproteksi. Dari penjelasan diatas bisa disimpulkan bahwa reksadana terproteksi adalah solusi tepat bagi Anda yang ingin berinvestasi secara aman. Investasi yang aman tentu saja akan membuat Anda merasa lebih tenang dan tidak kuatir dana akan hilang. Anda juga bisa berkonsultasi dengan perencana keuangan dari Daya.id seputar investasi reksadana selengkapnya.

Untuk informasi lain terkait tips usaha maupun produk keuangan lainnya. Anda bisa membacanya di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi keuangan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, yuk kunjungi Daya.id sekarang juga!

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

5.0

2 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Nattan Leon Rumamby

11 Oktober 2021

???

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS