Dirilis

05 Desember 2021

Penulis

Wulan

Bagaimanakah contoh bisnis plan yang baik itu? Sebelum menjawab pertanyaan tersebut pahami dulu apa yang dimaksud dengan bisnis plan tersebut. Bisnis plan adalah dokumen tertulis yang berisi tentang sifat dari bisnis yang akan dijalani. Bisnis plan tersebut mencakup tentang strategi penjualan dan pemasaran secara terperinci, kondisi finansial termasuk juga pendapatan serta pengeluarannya.

Dokumen pada bisnis plan juga harus mengandung tujuan apa yang ingin diraih oleh perusahaan dan bagaimana cara untuk mencapainya. Selain itu bisnis plan juga bisa dijadikan sebagai acuan bagaimana nantinya perusahaan mampu menghadapi berbagai masalah di masa depan. Oleh sebab itu pembuatan bisnis plan harus dilakukan dengan teliti dan hati-hati.

 

Contoh Bisnis Plan Sederhana

Anda tidak perlu membuat bisnis plan yang rumit dan kompleks kalau masih bingung bagaimana cara menyusunnya. Buat saja sebuah bisnis plan yang sederhana namun sudah mencakup semua yang seharusnya ada di dalamnya seperti contoh bisnis plan usaha kopi kekinian berikut ini:

 

1. Latar Belakang

contoh bisnis plan bagian latar belakang
Ngopi sudah menjadi bagian dari gaya hidup manusia milenial terutama yang ada di daerah perkotaan. Kafe menjadi tempat nongkrong anak muda dan kaum eksekutif sambil mengerjakan tugas ataupun melakukan pertemuan bisnis.

Oleh sebab itu membuat kafe dengan sajian kopi kekinian diharapkan mampu meraih konsumen anak muda dan para eksekutif sebagai tempat nongkrong favorit mereka. Dengan sajian kopi lokal yang diolah dengan sentuhan modern agar sesuai lidah masa kini. (dan sebagainya….)

 

2. Struktur Organisasi

▪    Nama usaha          : kafe kopi kekinian
▪    Bidang usaha         : minuman kopi
▪    Nama produk         : kedai kopi “Sedap”
▪    Alamat                  : Jl. A. Yani nomor 2 Surakarta

 

3. Visi dan Misi

▪    Visi     : menjadi kedai kopi kekinian dengan sajian kopi asli nusantara yang modern dan nyaman sebagai  tempat nongkrong anak muda.
▪    Misi     : mengenalkan kekayaan cita rasa kopi lokal nusantara dengan paduan olahan modern dalam kenyaman tempat berupa kafe sederhana yang dilengkapi fasilitas internet.

 

4. Tujuan

Usaha kedai atau kafe kopi kekinian memiliki tujuan :
▪    Memperoleh laba
▪    Mengenalkan varian kopi nusantara pada anak muda
▪    Mencapai omzet penjualan sesuai target yang ditentukan.

 

5. Keunggulan Usaha


Usaha kedai kopi ini memiliki keunggulan yaitu :
▪    Berkualitas dan langsung dibeli dari petani.
▪    Murah namun tidak murahan dalam rasa
▪    Olehan modern untuk menghasilkan citarasa yang lebih variatif

 

6. Analisa Pasar

▪    Kekuatan produk
-    Bisa dinikmati semua kalangan dari anak muda hingga orang tua.
-    Pengolahan yang higienis
-    Bahan baku pilihan langsung dari petani kopi
-    Harga yang terjangkau

▪    Kelemahan produk
-    Tidak cocok untuk anak-anak
-    Tidak cocok untuk orang yang memiliki keluhan asam lambung
-    Pesaing usaha sejenis yang cukup banyak.

▪    Peluang
-    Memiliki pangsa pasar yang cukup diminati oleh kaum muda baik mahasiswa maupun karyawan.
-    Bisa dibawa pulang (delivery atau take away)

▪    Harga
Harga kopi original adalah Rp. 10 ribu per cangkir dan untuk varian rasa harganya Rp. 15 ribu hingga Rp. 20 ribu per cangkir tergantung bahan tambahannya. Harga tersebut dinilai masih cukup terjangkau oleh kantong mahasiswa dan karyawan.

▪    Promosi
Promosi dilakukan dengan memberikan voucher gratis 1 cangkir untuk pembelian 3 cangkir kopi original, varian rasa ataupun campuran keduanya.

▪    Tempat
Penjualan dilakukan di sebuah kedai yang beralamat di Jalan A. Yani nomor 2 Surakarta dimana lokasinya cukup strategis yaitu dekat dengan pusat perbelanjaan dan kampus.

 

7. Detail Produksi

▪    Peralatan
-    Coffee maker
-    Ketel
-    Gelas
-    Cangkir
-    Sendok
-    Saringan

▪    Bahan
-    Biji kopi
-    Gula
-    Krimer
-    Susu
-    Bubuk vanilla
-    Coklat bubuk
-    Moka
-    Perisa rasa

▪    Cara Pembuatan
-    Giling kopi dalam alat mesin coffee maker
-    Setelah hancur tuang ke dalam gelas dan seduh dengan air mendidih
-    Siapkan saringan lalu tuangkan ke dalam cangkir
-    Tambahkan gula atau bahan tambahan lainnya seperti susu, krimer, moka, vanilla, coklat dan sebagainya.

 

8. Keuntungan Usaha

▪    Modal
-    Bahan baku :
1 kg kopi arabika Rp.70.000
1 kg gula Rp.15.000

Total Rp.85.000

-    Bahan tambahan :
Krimer Rp.30.000
Coklat bubuk Rp.10.000
Vanilla bubuk Rp.10.000
Perisa moka Rp.10.000

Total Rp.60.000

▪    Perhitungan Laba
-    Kopi arabika 1 kg untuk 100 cangkir @ Rp. 10.000 = Rp. 1.000.000
-    Total bahan baku dan bahan tambahan = Rp. 135.000
-    Keuntungan kotor : Rp. 1.000.000 – Rp. 135.000 = Rp. 865.000

▪    Biaya lainnya :
-    Cetak brosur Rp.50.000
-    Listrik Rp.150.000
-    Air Rp.200.000
-    Lain-lain Rp.100.000

Total Rp.500.000

▪    Keuntungan bersih : Rp. 865.000 – Rp. 500.000 = Rp. 165.000

 

9. Penutup

Kedai kopi kekinian tersebut diharapkan mampu menjadi tempat nongkrong favorit bagi anak muda yaitu mahasiswa dan karyawan untuk mengerjakan tugas ataupun melakukan pertemuan bisnis. Dengan begitu semakin lama kedai kopi bisa semakin dikenal luas oleh semua kalangan dan disukai.

Nah, itulah contoh bisnis plan sederhana yang bisa Anda buat untuk memulai ataupun mengembangkan usaha. Isi dari bisnis plan tersebut nantinya bisa Anda sesuaikan dengan jenis usaha apa yang Anda jalankan. Anda juga bisa berkonsultasi dengan business coach dari Daya.id seputar merintis usaha dan bisnis plan bagi usaha baru selengkapnya.

Untuk informasi lain terkait tips usaha maupun produk keuangan lainnya. Anda bisa membacanya di Daya.id. Dengan mendaftar di Daya.id semua informasi keuangan bisa diakses dengan gratis dan sangat mudah. Jadi, yuk kunjungi Daya.id sekarang juga!

Sumber:

Diolah dari berbagai sumber

Penilaian :

0.0

0 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Ari Handojo

Business Coach

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS