Dirilis

13 Mei 2022

Penulis

Arras Amirah

Pernahkah Anda berkeinginan untuk memiliki bisnis sendiri? Bayangkan Anda menjadi seorang ‘bos’, memiliki karyawan, dan punya kuasa penuh untuk menentukan arah bisnis sesuai dengan keinginan Anda sendiri. Namun, perlu diingat bahwa dalam setiap bisnis pasti ada naik turunnya, dan keuntungannya pun pasti akan mengalami pasang surut. 

Coba Anda perhatikan ketika musim buah durian datang, tentunya akan ada banyak sekali yang penjual durian dadakan di sepanjang jalan. Harapannya tentu mereka akan mendapatkan banyak keuntungan dari pembeli. Tapi apa yang terjadi jika musim durian selesai? Tentu saja minat masyarakat menurun karena pasokan buah durian menjadi terbatas dan harganya menjadi lebih mahal, dan hal itu membuat penjualan durian menurun drastis bahkan tidak ada pemasukan sama sekali. 

Contoh diatas hanyalah satu dari sekian banyak jenis bisnis musiman yang ada di sekitar kita. Saat sedang musimnya, bisnis Anda bisa meraup keuntungan yang sangat banyak. Namun jika sudah tidak musim lagi, bisnis Anda cenderung sepi dan tidak mendapatkan keuntungan! Gawat bukan?

Tapi jangan khawatir, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan agar bisnis Anda bisa terus ‘cuan’ walau bukan di musimnya. Berikut ini 5 tips usaha untuk menjaga bisnis musiman Anda tetap untung sepanjang tahun.

 

Tips bisnis musiman agar tetap untung


 

1.    Mencatat setiap pembeli dari musim sebelumnya

Saat Anda sudah memasuki akhir musim, tidak ada salahnya Anda mulai mencatat dan menandai siapa saja konsumen yang sudah membeli produk Anda yang memiliki potensi untuk membeli produk Anda kembali.

Sebagai contoh, jika Anda memiliki bisnis kue kering seperti nastar, kastangel, putri salju, dan lainnya, tentunya konsumen Anda akan banyak di bulan Ramadan. Konsumen membeli kue kering untuk disuguhkan kepada tamu yang akan bersilaturahmi ke rumahnya pada hari lebaran. Saat mereka membeli produk Anda, jangan lupa untuk meminta mereka mengisi nomor ponsel dan email sebagai data pembelian produk. 

Anda akan bisa mengirimkan email marketing atau pesan melalui Whatsapp kepada konsumen yang telah membeli produk Anda. Pastikan untuk menggunakan bahasa yang sopan dan tidak memaksa ya, agar mereka tidak terganggu dan tertarik dengan penawaran yang Anda berikan.

 

2.    Membuat promo, diskon, dan paket menarik di luar musim 

Setiap konsumen tentu saja sangat suka dengan promo atau diskon ketika membeli suatu produk. Anda bisa memanfaatkannya untuk menarik minat konsumen di luar musim lho! Saat musim sudah selesai, bukan artinya Anda selesai melakukan bisnis juga. Anda bisa memberikan promo atau diskon menarik kepada calon konsumen. Buatlah promo seperti buy 1 get 1 ataupun diskon 50% setiap pembelian produk Anda. Tapi pastikan untuk selalu memberikan batas waktu, agar konsumen segera membeli produk Anda karena takut kehabisan. 

Selain promo dan diskon, Anda juga bisa membuat paket menarik diluar musim untuk menarik calon konsumen. Sebagai contoh, Anda bisa membuat paket kue ulang tahun yang berisikan beberapa kue kering minimalis yang dibungkus dengan hampers cantik. Atau jika hari valentine akan datang, Anda bisa membuat paket couple atau pasangan yang berisikan kue kering rasa coklat yang berbentuk hati. Pastikan untuk membungkus setiap kue dengan cantik dan aman agar calon konsumen tertarik membeli produk Anda bahkan diluar musim.

 

3.    Menambahkan produk baru yang sedang musim saat itu

Meskipun sulit, namun memiliki produk yang bervariasi juga bisa membantu Anda untuk terus cuan lho! Jangan terlalu terpaku harus menjual produk yang sama persis setiap saat. Sebagai contoh, jika Anda biasanya menjual kue kering, maka tidak ada salahnya Anda mencoba menawarkan variasi produk lainnya yang masih berkaitan, misalnya kue tradisional, kue tart, ataupun kue lainnya. 

 

4.    Menghemat pengeluaran yang tidak perlu

Hal yang perlu Anda lakukan juga untuk bisa meminimalisir kerugian adalah dengan mengontrol kas pengeluaran. Saat di luar musim, pemasukan yang Anda dapatkan pasti tidak sebanyak ketika peak season datang. Sebagai contoh, Anda memiliki toko kue kering yang beroperasi setiap hari tanpa libur. Namun dikarenakan di luar musim, konsumen yang datang ke toko Anda justru hanya datang di hari kerja seperti Senin atau akhir pekan saja. 

Buatlah selembaran dan tempelkan di depan toko Anda bahwa Anda hanya buka di hari tertentu saja, namun bagi konsumen yang ingin membeli produk Anda, mereka bisa menghubungi Anda melalui kontak yang disediakan. Dengan begitu Anda tetap bisa mendapatkan konsumen sekaligus mengurangi pengeluaran yang tidak perlu. 

 

5.    Menggunakan waktu luang untuk evaluasi dan belajar lagi

Anda akan memiliki banyak sekali waktu luang saat di luar musim, daripada Anda hanya berdiam diri saja, Anda bisa coba untuk melakukan evaluasi dari musim yang sebelumnya. Cobalah untuk menuliskan apa saja yang perlu Anda rubah dari bisnis Anda, entah itu Anda masih kesulitan membuat daftar pesanan konsumen, bahan baku produk yang terlambat datang, atau Anda kesulitan mengatur kas pengeluaran. 

Setelah Anda mengetahui apa yang menjadi kesulitan Anda, maka Anda bisa mencoba membuat strategi agar hal tersebut tidak terulang lagi ketika musim jual datang. Misal, Anda bisa coba memakai satu nomor khusus jualan sehingga lebih mudah untuk membuat daftar pesanan, atau memesan bahan baku produk beberapa minggu sebelum jadwal Anda membuat produk, dan juga merekrut karyawan lulusan akutansi untuk mencatat setiap arus keuangan Anda. Dengan begitu bisnis Anda akan lebih terarah dan tidak berantakan.

Nah, itu dia penjelasan singkat dari 5 tips usaha yang bisa Anda gunakan untuk membuat bisnis musiman Anda tetap terus cuan! Diperlukannya perencanaan dan strategi yang matang agar bisnis Anda bisa terus mendapatkan pemasukan walau musim jualan sudah selesai. Namun perlu Anda ketahui, meskipun di luar musim Anda tidak mendapatkan keuntungan sebanyak musim jualan, tapi Anda bisa memanfaatkan waktu ini untuk memperbaiki dan melakukan marketing kepada calon konsumen. Dengan begitu, bisnis Anda bisa menjadi lebih baik lagi dan mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda. Selamat mencobaa!

Apabila Anda ingin mengetahui tips lainnya tentang keuangan dan peluang usaha, silahkan mengunjungi Daya.id dan segera daftarkan diri Anda untuk memperoleh lebih banyak manfaat lainnya. Jika Anda masih bingung bagaimana cara memulai usaha dan ingin berdiskusi lebih banyak lagi mengenai usaha, Anda dapat berdiskusi dengan ahli usaha di fitur Tanya Ahli. 

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

5.0

3 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS