Dirilis

07 November 2022

Penulis

Lidia Faiza Jasmine

Siapa sangka memiliki usaha jual beli mobil bekas dapat menghasilkan keuntungan yang menggiurkan. Jika Anda terjun ke bisnis ini, Anda berpeluang rata-rata mendapatkan keuntungan sebesar 3% - 5% per unitnya.

Misalnya, jika Anda membeli mobil bekas seharga Rp100 juta, maka Anda bisa menjualnya kembali di kisaran harga Rp103 juta – Rp105 juta. Bayangkan jika Anda bisa menjual lebih dari satu mobil per bulannya, Anda bisa mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Menarik bukan?

Nah, jika Anda tertarik untuk menggeluti bisnis ini, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Dengan membaca artikel ini, Anda akan mengetahui beberapa tips yang cocok untuk Anda untuk memulai bisnis jual beli mobil bekas ini.

 

6 Tips Jitu Memulai Bisnis Jual Beli Mobil


Seperti bisnis pada umumnya, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum memulai bisnis jual beli mobil bekas. Dengan melakukan tips-tips berikut Anda dapat meminimalisir risiko kegagalan dan kerugian.

 

1.    Pilih Mobil yang Diminati Banyak Orang

Kunci dari bisnis jual beli mobil bekas adalah Anda harus menjual mobil yang banyak peminatnya. Hal ini dikarenakan mobil yang Anda jual nantinya berpotensi cepat laku terjual. Mobil seperti Toyota Avanza atau Daihatsu Xenia merupakan contoh mobil yang diminati banyak orang.

Perhatikan juga untuk membeli mobil dengan tahun pembuatan yang tidak terlalu lama. Karena, ‘mobil tua’ biasanya akan membutuhkan biaya perawatan yang lebih besar. Sebagai pertimbangan lain, Anda juga bisa memilih mobil yang memiliki sparepart yang mudah dicari serta memiliki layanan after-sales yang baik.

 

2.    Hindari Makelar, Beli Langsung ke Sumbernya

Dalam bisnis ini, Anda akan sering bertemu dengan beberapa makelar mobil. Hindari para makelar mobil ketika Anda ingin membeli sebuah  mobil. Anda akan ditawarkan dengan harga yang lebih tinggi, sehingga keuntungan yang Anda bisa dapatkan akan semakin kecil. Anda juga tidak bisa memastikan langsung kondisi mobil yang akan Anda beli.

Maka dari itu, ada baiknya jika Anda ‘memburu’ mobil incaran Anda langsung ke pemiliknya. Selain bisa mendapatkan harga yang lebih murah, membeli mobil langsung ke pemiliknya juga lebih aman, karena Anda bisa memeriksa secara langsung kondisi mobil yang ingin Anda beli.

Anda juga bisa coba membeli di balai lelang, seperti di JBA, IBID, lelang.co.id, dan lainnya. Jika beruntung, Anda bisa mendapat harga menarik. Tapi pastikan Anda sudah mengetahui kondisi mobil, agar Anda bisa bidding dengan harga yang pantas.

 

3.    Service Mobil yang Hendak Dijual

Tentunya Anda tidak boleh melewati detail yang satu ini. Sebelum menjual kembali mobil Anda, sebaiknya perbaiki terlebih dahulu kondisi mobil yang Anda akan jual. Pastikan Anda menjual mobil dengan kondisi mesin yang baik dan layak.

Anda juga bisa mempercantik bagian luar mobil, seperti pengecatan ulang, mengganti ban mobil, serta memperbaiki cacat pada bodi mobil seperti penyok, dan lainnya. Hal ini tentu akan meningkatkan kepuasan pelanggan Anda. Sehingga kredibilitas Anda akan membantu Anda pada penjualan-penjualan berikutnya.

 

4.    Ceklah Kelengkapan Surat


Surat-surat tentu menjadi bagian terpenting dalam jual beli mobil bekas. Pelanggan mana yang mau membeli mobil tanpa adanya kelengkapan surat kendaraannya. Untuk itu Anda harus memastikan kelengkapan surat kendaraan seperti Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) sebelum membeli maupun menjual mobil bekas. 

Anda juga bisa menawarkan jasa ekstra untuk mengurus balik nama surat kendaraan untuk calon konsumen Anda. Hal ini tentu dapat menjadi nilai tambah untuk meningkatkan harga jual mobil bekas Anda.

 

5.    Perluaslah Koneksi

Dalam menjalani usaha, ada baiknya jika Anda memiliki koneksi atau relasi dengan orang-orang yang memiliki minat di bidang yang sama. Apalagi jika menggeluti bidang otomotif, tentu Anda dapat dengan mudah menemukan orang-orang atau bahkan komunitas yang memiliki minat yang sama dengan Anda.

Relasi ini juga bisa memberikan Anda banyak keuntungan, selain dapat mendatangkan calon konsumen pembeli mobil bekas, koneksi ini juga dapat memberikan Anda saran atau info terkini seputar dunia otomotif. Relasi ini juga bisa membantu Anda dalam menentukan mobil apa yang harus Anda jual dengan melihat kelebihan dan peminatnya di masyarakat.

 

6.    Mulai dengan Berjualan Online

Tidak harus dimulai dengan membuka showroom terlebih dahulu, Anda sudah bisa memulai bisnis jual beli mobil bekas ini secara online lho. Hanya dengan bermodal smartphone, Anda bisa mulai menjual satu atau beberapa mobil bekas secara online. Anda bisa menjualnya melalui e-commerce atau di media sosial seperti Facebook dan Instagram.

Dengan aktif secara online Anda juga bisa dengan mudah memantau mobil bekas yang bisa Anda beli untuk dijual kembali, hingga info terkini seputar otomotif. Anda juga bisa bergabung dengan beberapa komunitas online dan menjadikannya tempat untuk mencari konsumen. Barulah jika Anda sudah memiliki modal yang cukup, dan memiliki reputasi yang baik, Anda bisa membuka showroom Anda sendiri.

Enam tips di atas merupakan hal-hal yang harus Anda perhatikan sebelum memulai bisnis jual beli mobil bekas. Intinya, jangan takut untuk memulai, karena hanya dengan satu mobil saja Anda sudah bisa mengembangkan bisnis jual beli mobil bekas Anda kedepannya. Selamat mencoba!

Apakah Anda masih memiliki pertanyaan atau ingin berdiskusi lebih lanjut sebelum memulai usaha Anda? Anda dapat mengakses fitur Tanya Ahli dan dapat berkonsultasi dengan para ahli. Anda juga dapat mengunjungi Daya.id untuk mengetahui tips dan peluang usaha lainnya. Jangan lupa segera daftarkan diri Anda untuk bisa mendapatkan manfaat menarik lainnya!

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

4.8

24 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

JUWENAH

05 Desember 2023

Yah menarik jika memang untuk hobi atau peminat mobil

Balas

. 0

juan prawira

10 Mei 2023

Bagus

Balas

. 0

Salamun

29 April 2023

Bermanfaat

Balas

. 0

Asril

25 November 2022

Keren..👍👍👍

Balas

. 0

Hendratno

22 November 2022

Wow Keren

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS