Dirilis

15 Juli 2022

Penulis

Wisnu Dewobroto

Menjalani bisnis memang bisa dengan berbagai cara. Salah satunya adalah ‘menyulap’ ruang kosong atau garasi rumah Anda menjadi lapak usaha. 

Membuka usaha di rumah tentu memiliki banyak manfaat, salah satunya, Anda tidak perlu pusing-pusing membayar biaya sewa tempat yang biasanya membutuhkan modal cukup besar.

Pilihan usaha yang bisa Anda lakukan pun beragam. Salah satunya adalah dengan membuka usaha toko sembako. Peluang usaha dari toko sembako ini sendiri cukup tinggi lho untuk dijadikan usaha rumahan. Pasalnya, toko sembako menyediakan berbagai produk kebutuhan sehari-hari yang pasti akan selalu dicari oleh orang-orang, seperti beras, minyak, telur, dan lainnya.

Nah apakah Anda tertarik untuk membuka toko sembako di rumah sendiri? Sebelum itu, tentunya Anda perlu menyiapkan perencanaan usaha yang matang. Dengan persiapan yang matang, tentu Anda bisa bersaing dengan toko lainnya. Selain itu, Anda juga bisa terhindar dari kerugian lho.

Bagaimana sih cara tepat membuka usaha toko sembako di rumah sendiri? Yuk baca penjelasan berikut.

 

Manfaatkan Rumah Anda Jadi Toko Sembako, Berikut Caranya!

Karena peluang usaha toko sembako cukup baik, Anda bisa memanfaatkannya agar dapat memaksimalkan keuntungan yang bisa Anda dapatkan. Untuk itu, berikut beberapa hal yang harus Anda perhatikan untuk memulai usaha toko sembako Anda di rumah.

 

1.    Riset Pasar dan Tentukan Produk yang Akan Dijual

Untuk membuka toko sembako, tentunya Anda perlu melakukan riset pasar terlebih dahulu. Hal ini dapat membantu Anda dalam menentukan produk yang akan dijual, harga yang akan Anda tawarkan, hingga membandingkan beberapa calon supplier. Anda juga bisa belajar dari kekurangan toko lain, sehingga Anda bisa memberikan yang terbaik kepada konsumen Anda. 

Selanjutnya Anda dapat memilih produk dan merek apa saja yang Anda akan jual. Membuka usaha toko sembako sebenarnya dapat menyesuaikan dari modal yang Anda miliki. Jika Anda memiliki modal yang terbatas, Anda bisa memilih untuk fokus pada satu atau beberapa produk sembako saja. Misalnya, jika di lingkungan rumah Anda memerlukan jarak yang jauh untuk membeli telur, Anda bisa memanfaatkan peluang ini dengan membuka toko yang menjual telur.

Jika Anda memiliki modal yang lebih banyak, tentu Anda bisa membuka toko sembako dengan produk yang lengkap. Mulai dari bahan pokok seperti beras, telur, minyak, hingga bumbu dapur, bahkan keperluan rumah tangga lain seperti sabun cuci, pasta gigi, dan lainnya.

 

2.    Pilih Supplier yang Tepat

Setelah melakukan riset pasar, selanjutnya Anda perlu memilih supplier yang paling cocok dengan Anda. Pastikan Anda memilih supplier dengan harga dan penawaran terbaik. Jika Anda bisa mendapatkan barang dengan harga murah, tentunya Anda bisa mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Anda bisa mencari supplier di pasar atau langsung menghubungi pihak distributor resmi dari merek yang Anda inginkan.

Tips lainnya, Anda jangan terpaku dengan hanya satu supplier saja. Anda bisa bekerja sama dengan beberapa supplier untuk mendapatkan harga terbaik. Misalnya, Anda bekerjasama dengan supplier B untuk mendapatkan harga minyak yang murah, karena supplier A menawarkan harga yang lebih mahal namun memiliki harga telur yang murah. Sehingga Anda memiliki supplier minyak dan telur yang berbeda.

 

3.    Perhatikan Tata Letak yang Baik

Hal yang tidak boleh Anda remehkan adalah tata letak. Menjual berbagai macam produk tentunya akan sangat membingungkan untuk para pembeli apabila tidak ditata dengan rapi. Ketika pembeli masuk ke dalam toko Anda yang berantakan, hal ini malah dapat membuat pembeli jadi malas untuk belanja di toko Anda.

Anda bisa mengatur tata letak jualan Anda sesuai produk nya di suatu rak. Letakan barang yang sejenis dalam satu kelompok misalnya bumbu-bumbu dapur. Anda juga bisa memisahkan penempatan seperti kelompok untuk bahan makanan, kelompok untuk produk rumah tangga seperti sabun cuci piring, cuci baju, pewangi, dan lainnya.

 

4.    Berikan Pelayanan Terbaik

Meskipun merupakan bisnis kecil, Anda tetap perlu memberikan pelayan yang terbaik kepada pembeli. Dengan bersikap baik dan ramah, tentunya akan membuat pembeli betah berbelanja di toko Anda. Anda juga perlu untuk memerhatikan kebersihan toko Anda. Apabila toko Anda terlihat kotor, pembeli pasti akan menanyakan apakah produk yang Anda jual masih layak atau tidak. Dengan memberikan pelayanan yang baik, Anda dapat mendapatkan pembeli yang loyal terhadap toko Anda.

 

5.    Jangan Lupakan Strategi Penjualan

Untuk bisa bersaing dengan toko lain, Anda memerlukan sebuah strategi penjualan yang baik. Anda bisa menawarkan promo saat toko Anda pertama kali dibuka. Atau menerapkan sistem penukaran kupon dengan hadiah untuk membuat pembeli terus kembali ke toko Anda. Hal ini juga bisa menjadi cara untuk menghabiskan barang yang belum laku terjual sebelumnya daripada membuangnya.

 

6.    Selalu Lakukan Pembukuan Toko Anda

Karena menjual produk yang banyak, tentu Anda perlu melakukan pembukuan yang baik. Dengan pembukuan, Anda bisa melacak pengeluaran dan pemasukan untuk setiap produk yang Anda jual. Hal ini juga bisa menjadi bahan evaluasi bagi Anda, untuk melihat produk mana yang laku dan kurang diminati pembeli. Sehingga Anda bisa mengurangi atau menambah produk kepada supplier sehingga bisa meminimalisir kerugian. 

Nah, sekarang, Anda bisa langsung mencobanya sendiri ya! Apabila Anda masih memiliki pertanyaan terkait bagaimana membuka bisnis Anda sendiri, Anda dapat mengakses fitur Tanya Ahli dan dapat berdiskusi lebih lanjut dengan para ahli. Anda juga dapat mengunjungi Daya.id untuk mengetahui tips dan peluang usaha lainnya. Jangan lupa segera daftarkan diri Anda untuk bisa mendapatkan manfaat menarik lainnya!

Sumber:

Berbagai sumber

Penilaian :

5.0

11 Penilaian

Share :

Berikan Komentar

EGON MARTIN

04 Maret 2024

Terima kasih Daya ID.sangatt menarik sekali artikelnya..👍

Balas

. 0

Rahmi Fadhila

04 Desember 2023

Sangat bermanfaat sekali, semoga bisa memulai usaha ini

Balas

. 0

Sri Mulharyanto

02 Januari 2023

👍

Balas

. 0

Ada yang ingin ditanyakan?
Silakan Tanya Ahli

Wisnu Dewobroto

Pendamping UMKM

1 dari 3 konten bebas || Daftar dan Masuk untuk mendapatkan akses penuh ke semua konten GRATIS